Guru dan murid-murid sekolah di Ambon, Hindia Belanda, sekitar 1900.(KITLV)
Guru dan murid-murid sekolah di Ambon, Hindia Belanda, sekitar 1900.(KITLV) ( KOMPAS.COM)

Pernah Menjajah, Kenapa Bahasa Belanda Kurang Dikenal di Indonesia?

22 Oktober 2023 15:43 WIB

Bahkan bahasa Melayu dinilai lebih populer saat itu.

"Kemudian dengan alasan pragmatis, bahasa Melayu semakin banyak digunakan sebagai lingua franca," tuturnya.

Di sisi lain, sekolah-sekolah Kristen Belanda telah masif membumikan bahasa Melayu ketimbang bahasa Belanda sebagai pengikat persatuan pribumi antarsuku maupun antarpulau.

Bertahan hingga pertengahan abad ke-19, pendidikan yang tersedia di Hindia-Belanda hanya ditujukan bagi orang Eropa, terlebih 80 persen di antaranya diberikan kepada orang Indo (Belanda-Jawa).

Para Indo menganggap bahwa bahasa Belanda hanya sebagai formalitas belaka dalam sekolah untuk mengenal bahasa ayah mereka—notabene ayah Indo adalah seorang Belanda.

Kees Groeneboer mencatat, ketika memasuki 1900-an, hanya 5.000 penduduk pribumi yang menguasai bahasa Belanda. Hal ini setara dengan 1:8.000 penduduk saja yang mampu menguasainya.

Berbeda setelah memasuki abad ke-20, pemerintah Belanda mulai gencar mengenalkan bahasa Belanda sebagai bahasa pengantar dalam pendidikan Eropa untuk pribumi.

Bahasa Belanda mulai banyak digunakan dalam kurikulum pendidikan pribumi. Namun, pascakekalahan perang atas Jepang pada 1942, dominasi bahasa Belanda mulai tersisih berganti menjadi bahasa Jepang. Begitupun zaman awal kemerdekaan, bahasa Belanda semakin dilupakan.

Mengapa bahasa Belanda sekarang kurang dikenal?

Terpisah, sejarawan sekaligus dekan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Sebelas Maret (UNS) Warto menyatakan, bahasa Belanda meskipun diserap ke bahasa lokal, memang kalah populer dengan bahasa Melayu.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm