Ilustrasi lontong balap khas Surabaya.
Ilustrasi lontong balap khas Surabaya. ( Dok. Shutterstock/adie.foodtography)

Masakan Bumbu Petis Gurih Segar, Berikut Resep Lontong Balap Surabaya

24 Oktober 2023 17:18 WIB

SonoraBangka.id - Kamu termasuk pencinta masakan berbumbu petis? Di Surabaya, ada kuliner andalan dengan kuah bumbu petis udang yang gurih lezat, ditambah dengan isian mi, tahu goreng, dan taoge rebus yang melimpah. 

Selain itu, ada bahan pelengkap lainnya seperti lento yang mana terbuat dari kacang tolo dan tepung sagu. Umumnya, lontong balap dihidangkan dengan sate kerang, tetapi kamu bisa menyesuaikan dengan bahan yang ada di sekitar rumah.

Bahan untuk membuat kuahnya, cukup dengan menghaluskan petis, kecap, bawang, dan air kaldu ayam atau sapi.

Selengkapnya, simak lontong balap surabaya dari buku "95 Aneka Resep Menu Katering" (2015) oleh Team Dapur Lezat terbitan Mediantara Infopersada, bikin untuk 4 porsi makan.

Resep lontong balap surabaya

Bahan

4 buah lontong, siap pakai

2 buah tahu putih, goreng, potong

Bawang goreng secukupnya

Seledri cincang secukupnya

Lento 50 gram kacang tolo, rendam hingga lunak

25 gram tepung sagu

Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus

3 siung bawang putih

1/2 sdt ketumbar, sangrai

1/2 sdt gula pasir

Garam secukupnya

Bumbu untuk kuah

6 butir bawang merah, iris

3 siung bawang putih, iris

1 liter air kaldu ayam atau sapi

Garam secukupnya

2 siung bawang putih, rebus

2 sdm petis udang

1/2 sdt garam

4 sdm kecap manis

Cara membuat lontong balap surabaya

1. Lento: Campurkan kacang tolo dengan tepung sagu, bumbu halus. Aduk merata.

2. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat kecil dan goreng hingga kecokelatan.

3. Kuah: Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Tuang air kaldu, tambahkan garam, merica, dan jahe. Masak hingga mendidih.

4. Masukkan taoge dan angkat. Letakkan potongan lontong, tahu, dan lento dalam mangkuk saji. Tambah dengan sambal petis, tuang kuah dan taoge panjang.

5. Taburi di atasnya dengan bawang goreng dan seledri. Angkat dan sajikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Lontong Balap Surabaya, Masakan Bumbu Petis yang Gurih Segar", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/10/24/111300975/resep-lontong-balap-surabaya-masakan-bumbu-petis-yang-gurih-segar.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm