Pj Walikota Lusje : Alhamdulillah Pemkot Pangkalpinang Raih Predikat Zona Hijau Kualitas Tertinggi Pelayanan Publik 2023
Pj Walikota Lusje : Alhamdulillah Pemkot Pangkalpinang Raih Predikat Zona Hijau Kualitas Tertinggi Pelayanan Publik 2023 ( Kominfo Pangkalpinang)

Pj Walikota Lusje : Alhamdulillah Pemkot Pangkalpinang Raih Predikat Zona Hijau Kualitas Tertinggi Pelayanan Publik 2023

7 Januari 2024 20:04 WIB

SONORABANGKA.ID - Kota Pangkalpinang berhasil meraih nilai predikat 91,70 zona hijau kualitas tertinggi, Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang mendapatkan Penghargaan Predikat Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik tingkat Kabupaten/ Kota Tahun 2023.

Penghargaan dari Ombudsman RI perwakilan Provinsi Kep. Bangka Belitung (Babel) ini diterima langsung oleh Pj Walikota Pangkalpinang Lusje Anneke Tabalujan,  di ruang Pasir Padi, Kamis (4/1/24).

Dengan diraihnya penghargaan tersebut, Pj Walikota Lusje mengungkapkan, bahwa kualitas pelayanan publik yang diberikan Pemkot Pangkalpinang naik pada tahun 2023.

“Itu artinya tingkat kepatuhan kita dalam memberikan pelayanan publik sudah meningkat meskipun tentu masih harus terus ditingkatkan,” ungkap Pj Walikota Pangkalpinang Lusje.

Ia berharap, penghargaan ini dapat membawa semangat dan menjadi motivasi untuk terus memberikan pelayanan lebih baik ke masyarakat dengan sepenuh hati.

Sementara itu, Pj Gubernur Babel Safrizal ZA dalam sambutannya mengucapkan, selamat kepada para Bupati dan Walikota atas capaian hasil penilaian tingkat kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik oleh Ombudsman Republik Indonesia tahun 2023 dengan hasil yang sangat baik dan meningkat dari tahun sebelumnya.

“Semoga dapat dipertahankan dan ditingkatkan serta menjadi contoh bagi perangkat daerah lainnya,” pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm