Para tabib tradisional memasukkan madu dalam pengobatan untuk mengatasi batuk, demam, dan asma.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pengobatan dengan madu berhasil mengatasi asma dengan mencegah peradangan saluran napas.
Sifat-sifat antioksidan dalam madu juga membuat madu bermanfaat dalam pengelolaan bronkitis kronis.
5. Mengatasi nyeri
Perempuan mengalami beberapa gejala pada tubuh sebelum atau selama siklus menstruasinya. Gejala yang timbul seperti nyeri badan, sakit punggung, sakit kepala, atau kram perut.
Dilansir dari Times of India, Rabu (22/6/2022), Anda dapat memanfaatkan madu untuk mengurangi gejala tersebut.
Anda dapat menambahkan 1 sendok makan madu ke dalam air hangat dengan sedikit jahe untuk membantu menyembuhkan rasa sakit dan mengurangi peradangan pada tubuh.
6. Meningkatkan kesuburan
Perempuan sering kali mengalami ketidakseimbangan hormon, salah satunya testosteron. Apabila terus dibiarkan, kondisi ini nantinya akan berdampak pada kesehatan reproduksi.
Untuk mencegahnya, mengonsumsi madu setiap hari bisa membantu menyeimbangkan kadar testosteron.