Interior Daihatsu Hi-Max, varian tertingginya dilengkapi AC, power steering, dan jok pengemudi yang bisa digeser maju-mundur.(Febri Ardani/KompasOtomotif)
Interior Daihatsu Hi-Max, varian tertingginya dilengkapi AC, power steering, dan jok pengemudi yang bisa digeser maju-mundur.(Febri Ardani/KompasOtomotif) ( kompas.com)

Sejarah Power Steering, Teknologi yang Membantu Untuk Jutaan Pengemudi

8 Juli 2024 21:01 WIB

Pada tahun 1960, hampir 3,5 juta unit mobil di AS telah dilengkapi dengan sistem power steering.

Seiring berjalannya waktu, mobil berevolusi, begitu pula sistem power steering.

Evolusi pertama power steering ialah sistem hidrolik yang menggunakan cairan untuk memberi tekanan untuk memudahkan memutar roda.

Sistem power steering hidrolik menggunakan cairan untuk memberikan tekanan pada roda saat roda kemudi diputar. Tekanan fluida dihasilkan oleh pompa.

Pompa tersebut digerakkan oleh sabuk yang terhubung ke mesin. Karena sabuk menggerakkan tenaga dari mesin, sistem hidrolik dianggap tidak hemat bahan bakar.

Sistem power steering kemudian beralih dari hidrolik ke elektrik. Sistem ini tidak menggunakan cairan hidrolik, rodanya dibantu oleh motor listrik.

Sistem power steering elektrik dapat menyesuaikan diri tergantung pada kecepatan mobil seperti kemudi ringan pada kecepatan rendah dan kemudi berat pada kecepatan tinggi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sejarah Power Steering, Teknologi yang Membantu Jutaan Pengemudi", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/08/094200215/sejarah-power-steering-teknologi-yang-membantu-jutaan-pengemudi.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm