"Makanya saya tanya tadi boleh dakk saya kasih bonus untuk pemenang MTQH kalau boleh para pemenang akan saya kasih bonus Sebagai apresiasi atas keikutsertaan para peserta dalam MTQH Tingkat Kabupaten Bangka ini," kata M Haris yang disambut riuh para peserta MTQH.
Sementara itu Thoni Marza Asisten I Setda Bangka selaku Ketua Panitia Pelaksana MTQH Kabupaten Bangka 2024 mengatakan melalui digelarnya MTQH agat tercapai Bangka Qur’ani.
"Maksud Bangka Qur'ani adalah generasi atau masyarakat Kabupaten Bangka yang masyarakatnya yang bisa membaca, bisa menghapal, bisa mengamalkan dan bisa mendapatkan Al Qur’an dengan baik. Semua masyarakatnya mencerminkan tingkah laku yang berdasarkan Al Qur’an," kata Thoni Marza
Thoni Marza menambahkan bahwa tujuan digelarnya MTQH bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam memberantas buta aksra Alqur’an dan lebih memasyarakatkan Al Qur’an dalam kehidupan masyarakat.
Kemudian memberikan kesempatan kepada generasi muda yang berprestasi dalam seni baca, tulis dan menghapal serta memahami Alqur’an.
Dalam rangka mewujudkan pencapaian prestasi generasi muda dibidang fasilitasi pengelolaan bina mental spritual.
Lalu dalam rangka menyeleksi guna persiapan menghadapi MTQH XIII Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Kabupaten Belitung.pads bulan Oktober 2024 mendatang.
"Kegiatan MTQH Kabupaten Bangka 2024 diikuti peserta dari 8 kecamatan se Kabupaten Bangka dengan jumlah peserta sebanyak 83 orang dan offlcial sebanyak 16 orang," kata Thoni Marza. (Bangkapos.com/deddy marjaya)
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Pj Bupati Bangka MembukaMTQH Kabupaten Bangka 2024 di Novilla Boutique Resort Sungailiat, https://bangka.tribunnews.com/2024/07/13/pj-bupati-bangka-membukamtqh-kabupaten-bangka-2024-di-novilla-boutique-resort-sungailiat.
Penulis: deddy_marjaya | Editor: M Ismunadi