Nasi lemak
Nasi lemak ( Shutterstock)

Lengkap dengan Malbi Khas Sumatera Selatan, Berikut Resep Nasi Lemak

18 Agustus 2024 14:08 WIB

1 sdt jahe iris

1 sdt garam 

Cara membuat nasi lemak dan malbi khas Sumatera Selatan:

1. Nasi lemak: Minyak samin dipanaskan dalam panci ukuran sedang. Bumbu halus ditumis bersama dengan cengkih, kapulaha, dan kayu manis hingga harum.  Santan ditambahkan, dimasak hingga mendidih.

2. Beras dimasukkan dalam santan lalu dimasak hingga menjadi nasi aron.

3. Panci pengukus dipanaskan, kemudian nasi aron dimasukkan dan dikukus hingga matang.

4. Malbi: Daging dicampur dengan bumbu halus, kayu manis, cengkih, daun salam, dan gula kelapa, diaduk hingga rata dan didiamkan selama satu jam.

5. Daging yang sudah berbumbu dimasak pada wajan antilengket dengan api kecil hingga airnya keluar dan daging berubah warna. Jika daging masih kurang empuk dapat ditambahkan air dan dimasak kembali sampai daging empuk dan air menyusut.

6. Minyak goreng ditambahkan dan diberi kelapa sangrai, dimasak sebentar kurang lebih selama 10 menit, kemudian diangkat.

7. Penyajian: Nasi lemak ditata pada piring. Malbi diletakkan di samping nasi lemak. Nasi lemak siap disajikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Nasi Lemak Lengkap dengan Malbi Khas Sumatera Selatan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2024/08/17/070300575/resep-nasi-lemak-lengkap-dengan-malbi-khas-sumatera-selatan.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm