5 butir kemiri goreng
3 cm jahe
1 sdm ketumbar butiran, sangrai
1 sdt jintan
2 sdt merica butiran
Pelengkap:
200 gram emping, goreng
6 buah jeruk limau, ambil airnya
4 sdm kecap manis
2 batang daun bawang, iris halus
2 batang seledri, iris halus
2 sdm bawang goreng
Cara membuat soto tangkar:
1. Didihkan air, rebus tangkar dan sandung lamur bersama satu lembar daun salam, satu batang serai, dan lengkuas hingga empuk. Angkat tangkar dan sandung lamur, sisihkan kaldunya sebanyak 1.200 mililiter.
2. Potong-potong tangkar dan sandung lamur ukuran 2 x 2 x 1/2 sentimeter. Sisihkan. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, kayu manis, serai, dan salam hingga harum dan matang. Angkat.
3. Didihkan kaldu, masukkan bumbu tumis, aduk rata. Tambahkan tangkar, sandung lamur, kikil, dan jeroan.
4. Tuangi santan, tambahkan tomat, aduk rata, didihkan hingga semua bahan matang. Angkat. Sajikan hangat bersama pelengkap.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Soto Tangkar, Sajikan dengan Emping", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2024/08/20/200522475/resep-soto-tangkar-sajikan-dengan-emping.