SonoraBangka.id - Ingin merasakan kehangatan semangkuk sup di tengah cuaca yang dingin? Coba resep sederhana sup sawi putih ini! Hidangan ini bukan hanya lezat, tapi juga menggugah nostalgia masa kecil. Perpaduan manisnya sawi putih, gurihnya daging ayam, dan aroma bawang putih yang khas akan membuatmu ketagihan. Dilansir dari buku "Masakan Rumahan Warisan Ibu ala Dapoersikoko" (2021) oleh Thea Utomo Semiawan terbitan Gramedia Pustaka Utama, yuk, simak resep lengkapnya dan ajak keluarga menikmati sajian hangat ini!
Resep sup sawi putih
1 ikat sawi putih, bersihkan dan potong sesuai selera
200 gram daging ayam, iris tipis
5 siung bawang putih, cincang halus
1 batang daun bawang, iris serong
1 sdt merica bubuk
1 sdt garam
4 sdt gula pasir
1 sdt penyedap rasa jamur
1 liter air panas
2 butir telur, kocok lepas
3 sdm minyak goreng
Cara membuat sup sawi putih
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.
2. Masukkan daging ayam, aduk hingga berubah warna.
3. Tambahkan sawi putih dan daun bawang, tumis sebentar.
4. Tuang air panas, lalu bumbui dengan garam, gula, merica, dan penyedap rasa. Masak hingga mendidih.
5. Kecilkan api, masukkan telur kocok sambil diaduk perlahan.
6. Masak hingga telur matang dan kuah mengental.
7. Sajikan selagi hangat dengan nasi putih dan sambal sesuai selera.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Sup Sawi Putih, Lengkap dengan Protein Hewani", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2024/08/26/090300375/resep-sup-sawi-putih-lengkap-dengan-protein-hewani.