Ilustrasi akuarium ikan dengan tanaman air.(Shutterstock/Andrei Armiagov)
Ilustrasi akuarium ikan dengan tanaman air.(Shutterstock/Andrei Armiagov) ( KOMPAS.COM)

Memelihara Ikan Dapat Membawa Keberuntungan di Rumah, Apakah Benar?

24 September 2024 18:22 WIB

Dikutip dari Aqua Custom Fish Tank, area terbaik meletakkan akuarium dalam feng shui adalah di Tenggara (area feng shui kekayaan dan kelimpahan) diikuti area Utara (Karier), atau Timur (Kesehatan dan Keluarga).

Menurut Angelina, fitur air harus diletakkan menggunakan formula feng shui agar tidak merugikan penghuni rumah.

Idealnya, semua fitur air diletakkan di area luar rumah karena air yang tergenang atau terekspos dapat menyebabkan lembap, jamur, lumut, dan lain-lainnya yang bisa mempengaruhi kesehatan jangka panjang.

"Namun, kembali lagi, tidak ada kewajiban memelihara ikan untuk meningkatkan keberuntungan," kata Angelina. 

Begitu pun, ujar Angelina, tidak ada ketentuan mengenai jumlah ikan yang sebaiknya dipelihara karena praktik ini bukan bagian dari penerapan feng shui yang ilmiah. 

Namun, masyarakat Tionghoa memiliki kepercayaan memelihara sembilan ekor ikan, yakni delapan ekor ikan berwarna-warni atau putih dan satu ekor ikan berwarna hitam.

Ikan warna-warni atau putih dipercaya dapat membawa energi positif dan ikan hitam  menyerap atau menolak energi perusak atau ketidakharmonisan.

Angelina menjelaskan angka bagus atau buruk adalah kepercayaan relatif dari berbagai masyarakat, bukan bagian dari ilmu feng shui. 

Jadi, memelihara ikan jenis apa pun dan berapa jumlahnya tidak serta merta memberikan jaminan keberuntungan.

"Tidak ada kewajiban memelihara ikan dan tidak perlu harus ada ikan untuk menjadi sukses," jelas Angelina.  

Di sisi lain, berada di lokasi bagus secara feng shui berarti berusaha menciptakan lingkungan yang selaras harmonis sehingga mendukung penghuni rumah untuk bisa bekerja lebih baik mencapai kesuksesan hidup.

Hal ini dapat dilakukan melalui pengaturan feng shui yang bagus dengan Qi atau energi mengalir lancar di dalam bangunan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Memelihara Ikan Dapat Membawa Keberuntungan di Rumah, Benarkah?", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2024/09/23/214500676/memelihara-ikan-dapat-membawa-keberuntungan-di-rumah-benarkah-?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm