2. Mercusuar Pantai Lengkuas
Mercusuar ini berada di Pulau Lengkuas, Kepulauan Bangka Belitung.
Mercusuar warisan Belanda ini dibangun tahun 1883. Tingginya 57 meter dengan lingkaran 61 meter.
Bangunan ini memiliki menara besi 16 sisi yang dilengkapi dengan lentera dan galeri.
Mercusuar dirancang Enthoven and Co dari Den Haag.
Pengunjung bisa masuk ke sini di siang hari. Tangganya model tua tapi masih kokoh.
Dari ketinggian selain bisa melihat laut lepas dan perahu-perahu nelayan, terlihat pula Pulau Burung.
Tiket masuk Rp5.000 dan dimasukkan dalam kotak kecil yang tersedia.
3. Mercusuar Cikoneng
Mercusuar yang disebut juga dengan Mercusuar Anyer ini ini berada di Kampung Bojong, Desa Cikoneng, Anyer.
Didirikan tahun 1885, pada masa itu mercusuar dibangun pemerintah Hindia Belanda untuk satu tujuan lain.
Yakni, mercusuar menjadi titik nol pembangunan jalur Anyer, Banten, sampai Panarukan, Jawa Timur.
Tinggi mercusuar 75,5 meter dan terdiri atas 18 tingkat.
Dindingnya dihiasi foto mercusuar yang berdiri di berbagai daerah dan sejarah pembuatannya.
Untuk mencapai ke puncak, arus menaiki 286 anak tangga.