( )

Tarif Masuk Taman Nasional Komodo Naik Mulai Hari Ini, Ini Ulasannya!

30 Oktober 2024 14:22 WIB

Tarif Tambahan untuk Aktivitas Khusus

Terdapat pula tarif khusus bagi beberapa aktivitas unik di dalam kawasan Taman Nasional Komodo.

Wisatawan yang ingin menyelam, misalnya, dikenakan tarif tambahan sebesar Rp 25 ribu per kegiatan.

Selain itu, kegiatan memancing di kawasan ini mengalami kenaikan tarif yang signifikan hingga Rp 5 juta per orang untuk setiap kegiatan.

Tindakan ini dilakukan guna menjaga keseimbangan ekosistem laut di sekitar TN Komodo.

 

Penggunaan drone di kawasan ini juga diatur dengan ketat, di mana pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp 2 juta per unit per hari.

Pengambilan gambar khusus seperti sesi foto prewedding akan dikenakan tarif sebesar Rp 1 juta untuk warga negara Indonesia dan Rp 3 juta untuk warga negara asing.

Sanksi dan Denda untuk Pelanggaran di Kawasan Konservasi 

Selain penyesuaian tarif, peraturan terbaru juga memperkenalkan sanksi bagi pelanggaran yang berkaitan dengan aktivitas ilegal di TN Komodo.

 

Setiap wisatawan atau kendaraan yang tidak memiliki izin resmi dapat dikenai denda.

Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa semua aktivitas yang dilakukan di kawasan konservasi berlangsung secara tertib dan sesuai aturan demi menjaga kelestarian lingkungan.

Dengan berbagai penyesuaian ini, diharapkan Taman Nasional Komodo bisa terus memberikan pengalaman wisata yang nyaman dan tetap menjaga keaslian alamnya.

Namunh, bila kamu berencana mengunjungi kawasan ini, pastikan untuk memahami peraturan terbaru dan menyiapkan segala kebutuhan sebelum menjelajah keindahan Taman Nasional Komodo.

Artikel ini telah terbit di https://www.kabarbumn.com/ragam/115253450/per-hari-ini-tarif-masuk-taman-nasional-komodo-naik-simak-ulasannya?page=2

Sumberwww.kabarbumn.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm