Ilustrasi bakso goreng kopong.
Ilustrasi bakso goreng kopong. ( Dok. Shutterstock/Rizvisual)

Sajikan dengan Saus, Berikut Cara Membuat Bakso Goreng Kopong

9 Februari 2025 09:21 WIB

SonoraBangka.id - Jika ingin membuat camilan gurih kamu bisa membuat bakso goreng kopong yang renyah.

Bakso goreng kopong dibuat dengan bahan fillet ikan tenggiri, daging sapi, udang kupas, telur, bawang putih goreng, merica, dan kecap asin.

Jika tidak ada ikan tenggiri bisa diganti fillet ikan dengan daging putih seperti ikan kakap atau kerapu.

Simak resep bakso goreng kopong, dikutip "Masakan Rumahan : Tumis, Kuah, Goreng" (2023) karya Endang Indriani terbitan Kawan Pustaka. 

Resep bakso goreng kopong

Bahan A:

1 sdm kecap asin

2 sdt garam

1 sdt gula pasir

1 sdt merica bubuk

1 sdt minyak wijen

1 sdm bawang putih goreng yang telah dihaluskan

Bahan B:

75 gram fillet tengiri atau ikan berdaging putih lainnya

50 gram udang kupas

200 gram daging sapi, bagian paha

2 sdm minyak goreng

3 kotak es batu/ice cube

2 butir telur, kocok lepas dengan garpu

Bahan C:

225 gram tepung kanji atau tepung sagu

1 sdt (bisa diganti dengan baking soda/soda kue) 

Cara membuat bakso goreng kopong:

1. Masukkan semua bahan A ke dalam mangkuk, aduk rata. Sisihkan.

2. Siapkan chopper atau food processor. Masukkan semua bahan B (kecuali telur) ke dalam food processor, proses hingga halus. Masukkan telur dan bahan A secara selang-seling ke dalam gilingan daging dan ikan, proses hingga menjadi pasta yang halus dan kental. 

3.Tuang gilingan daging ke dalam mangkuk besar, masukkan bahan C, aduk perlahan menggunakan spatula. Jangan aduk berlebihan agar bakso tidak bantat.

4. Siapkan minyak di wajan dalam jumlah banyak. Bakso harus terendam minyak selama proses penggorengan agar mampu mengembang dengan baik. Panaskan minyak agak hangat. Matikan kompor.

5. Olesi tangan dengan minyak goreng, ambil sejumput adonan. Buat bulatan, masukkan ke dalam minyak hangat. Besar ukuran bakso tergantung selera, semakin besar bulatan maka minyak yang digunakan semakin banyak.

6. Goreng bakso dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga mengembang dan mengapung. Jangan masukkan adonan bakso terlalu banyak di wajan. Bakso harus tetap diaduk agar bulat cantik. Angkat bakso ketika permukaannya menjadi kecoklatan. Siap disantap.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Bakso Goreng Kopong, Sajikan dengan Saus", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2025/02/07/200737275/resep-bakso-goreng-kopong-sajikan-dengan-saus.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm