Sementara itu, Bhabinkamtibmas Polsek Bukitintan, Kelurahan Bacang Briptu Guntur Setiawan membenarkan ada buaya yang muncul di kolong bekas tambang timah di kelurahan Bacang, Bukitintan, Kota Pangkalpinang.
"Menurut warga ada dua buaya yang muncul di Kolong bekas tambang timah itu. Buaya itu sering muncul di pagi hari untuk berjemur, " kata Guntur saat dihubungi Bangkapos.com via telepon.
Menurutnya, Kolong bekas tambang itu, jauh dari pemukiman warga. Namun yang di khawatirkan aktivitas anak anak, yang sering mandi di air kolong.
"Jauh dari rumah warga, yang ditakuti siapa tau anak anak sering main kesini, itu yang di takuti warga di kelurahan Bacang ini," ucapnya
Ia tidak tahu pasti berapa ukuran buaya tersebut, namun menurutnya lumanyan besar.
Buaya itu hanya sebentar muncul sebentar lalu tenggelam lagi, sehingga susah untuk memperkirakan ukurannya.
"Kolong itu, tidak digunakan oleh warga, untuk mandi, atau aktivitas mencuci lainnya," ucapnya.
Ia juga meminta, kepada Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) dan Alobi, segera menangkap dua buaya itu sehingga masyarakat tidak ketakutan untuk beraktivitas, baik di kolong itu atau di tempat lainnya.
Artikel ini telah tayang di Bangkapos.com dengan judul 'Awas, Dua Buaya Muncul di Bekas Tambang Timah Ini, Warga Diminta Waspasa'