SonoraBangka.ID - Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) meminta para pemuda yang ada di Pangkalpinang untuk tetap semangat memeriahkan HUT ke-75 Kemerdekaaan RI, walaupun ditengah kondisi pandemi Covid-19.
Hal itu disampaikan Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil saat ditemui tim SonoraBangka.ID usai menghadiri rapat paripurna di DPRD Kota Pangkalpinang, Jumat (14/8/2020).
"Kita berharap ini tidak mengurangi semangat para pemuda-pemudi kita dalam mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk memajukan Indonesia ini, mestinya kita harus tetap semangat memeriahkan kemerdekaan kita ini," tutur Molen.
Molen mengatakan semangat yang tadinya sudah tinggi, sebaiknya ditambah dengan luar biasa supaya bisa meningkatkan jiwa nasionalisme kita.
"Kita semua menyadari bahwa kemerdekaan ini tidak didapatkan dengan begitu saja. Oleh sebab itu,ini harus kita perjuangkan kembali kemerdekaan diisi dengan hal-hal baik dak prestasi," kata Molen.
Lebih lanjut, ia berharap dengan semangat perjuangan itu, para pemuda bisa memajukan Pangkalpinang khususnya, untuk lebih membangun Pangkalpinang sesuai dengan yang dicita-citakan.
Menurutnya, memang ada yang berbeda dengan perayaan HUT RI kali ini, namun tetap tidak boleh mengurangi semangat kita.
"Memang ada yang berbeda dengan perayaan HUT ke-75 RI kali ini kita rayakan tetap dengan penuh semangat, akan tetapi kita sudah masuk peradaban yang baru, bagaimana kita tetap mematuhi protokol Covid-19 ini, tetapi tidak mengurangi semangat kita," tuturnya.