Vinyl Spesial Gold Edition Noah
Vinyl Spesial Gold Edition Noah ( Tribunnews.com)

8 Tahun Berkarier Noah Lelang Vinyl Spesial Gold, Raffi Ahmad Beri Tawaran Tertinggi Rp 100 Juta

13 September 2020 12:17 WIB

Sonora.Bangka.ID - Grup band Noah menandai delapan tahun berkariernya di industri musik Indonesia, dengan meluncurkan karya album dalam bentuk satu keping Vinyl Spesial Gold Edition

Album Vinyl Spesial Gold Edition Noah berisikan lagu-lagu yang tertera dalam albumnya yang bertajuk 'Keterkaitan Keterikatan', yang rillis di tahun 2019.

Namun, Vinyl Spesial Gold Edition Ariel (Vokal), Lukman (Gitar), David (Keyboard) tak hanya didiamkan saja.

Noah justru melelang karya spesialnya itu kepada siapapun, yang berani memberikan penawaran harga yang tertinggi.

Ariel cs bertujuan uang hasil penjualan Vinyl Spesial Gold Edition itu untuk kru-kru label mereka, Musica Studios yang tidak bekerja selama enam bulan karena pandemi Covid-19.

Chandra Syamhari, satu pihak Musica Studios mengatakan, pelaksaan pelelangan Vinyls Spesial Gold Edition Noah berharap bisa membantu para kru musik.

"Karena pandemi kan kru band banyak kehilangan pekerjaan. Makanya kami bersama Noah melakukan pelelangan ini," kata Chandra Syamhari dalam keterangan resminya kepada Warta Kota, Sabtu (12/9/2020).

Chandra mengatakan masyarakat yang ingin mengikuti lelang Vinyls Spesial Gold Edition Noah, bisa dilihat di akun instagram @npah_site.

Sebab, pelelangan Vinyls Spesial Gold Edition Noah tersebut akan berlangsung di akun @noah_site mulai 1-16 September 2020.

Harga lelang online dibuka mulai Rp. 500.000 pada tanggal 1 September 2020.

Enam jam kemudian, salah seorang Sahabat Noah pun melakukan penawaran sebesar Rp 3 juta.

Kemudian, pada 6 September 2020, Noah menyambangi DAD Entertaiment, bertemu dengan penyanyi Judika.

Saat itu juga Judika dan Duma Riris sang istri ikutan lelang dan menawar di angka Rp 35 juta.

Kemudian, pada 7 September 2020, Vinyls Spesial Gold Edition Noah ditawar Rp 40 juta oleh Gading Marten, Andika Pratama, dan Uus.

Mereka menawar langsung ketika berkolaborasi dengan Noah di konten youtube KUY yakni Semprod.

Tepat di tanggal 10 September 2020 siang, seorang pengusaha @basukisurodjo memberikan penawaran ke Instagram @noah_site sebesar Rp.44.444.444,-

Di malam hari tanggal 10 September 2020 malam Ariel, Lukman, dan David mengunjungi kediaman Raffi Ahmad, pemilik dari channel youtube RANS Entertaimen.

Malam itu juga Raffi Ahmad dan sang istri, Nagita Slavina melakukan penawaran super tinggi, langsung menulis di comment Instagram @noah_site.

"Sok atuh saya 100jt Bismillah," tulis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina lewat akun Instagram @raffinagita1717.

Pada tanggal 16 September 2020 nanti, proses lelang akan dilakukan secara live di akun media sosial Instagram dan akan dipandu oleh Armand Maulana.

"Mudah mudahan banyak lagi peminatnya untuk membeli dengan harga tertinggi," ujar Chandra Syamhari. (Arie Puji Waluyo/ARI).

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 8 Tahun Berkarier Noah Lelang Vinyl Spesial Gold, Raffi Ahmad Beri Tawaran Tertinggi Rp 100 Juta, https://www.tribunnews.com/seleb/2020/09/12/8-tahun-berkarier-noah-lelang-vinyl-spesial-gold-raffi-ahmad-beri-tawaran-tertinggi-rp-100-juta?page=2.

Editor: Theresia Felisiani

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm