Pedangdut Ovi Sovianto bersama suami Franky Roring berpose dalam sesi foto saat berkunjung ke redaksi Tribunnews, Palmerah, Jakarta, Jumat (11/9/2020).
Pedangdut Ovi Sovianto bersama suami Franky Roring berpose dalam sesi foto saat berkunjung ke redaksi Tribunnews, Palmerah, Jakarta, Jumat (11/9/2020). ( Tribunnews.com/DANY PERMANA)

Ovi Sovianti Sebut Single ''Lockdown Cintaku'' Persis Kehidupan Asmaranya

13 September 2020 15:21 WIB

SonoraBangka.ID - Penyanyi dangdut Ovi Sovianti belum lama merillis single barunya berjudul 'Lockdown Cintaku' di bawah naungan label Nagaswara.

"Iya jadi setelah rillis lagu Bahagia Selamanya, aku baru saja rillis lagu Lockdown Cintaku," kata Ovi Sovianti ditemui di kantor redaksi Warta Kota dan Tribunnews, Palmerah, Jakarta Pusat, Jumat (11/9/2020) bersama suaminya, Franky Roring.

Mantan personel Duo Serigala, itu menjelaskan single barunya diciptakan oleh Pina KG. Lagunya, lanjut dia, menceritakan tentang permasalahan cinta.

"Jadi lagunya tentang cinta seseoranglah. Jadi orang itu cinta sama satu orang saja, enggak boleh ke mana-mana," ucapnya.

Meski bukan sebagai pencipta lagunya, wanita kelahiran Pandeglang, 26 Agustus 1994 itu menilai isi liriknya sama sekali seperti kehidupan asmaranya.

"Iya sama banget. Aku sudah kegembok sama bang Botak atau Franky Roring ini," lanjutnya.

Lebih lanjut, Ovi Sovianti mengaku bersyukur lagu barunya 'Lockdown Cintaku' mendapatkan respon besar dari penggemar yang selalu mendukungnya.

"Puji Tuhan responnya bagus. Mereka pada komentar lagu dan musiknya bagus. Semoga bisa dinikmati semua orang," ujar Ovi Sovianti.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ovi Sovianti Sebut Single ''Lockdown Cintaku'' Persis Kehidupan Asmaranya, https://www.tribunnews.com/seleb/2020/09/11/ovi-sovianti-sebut-single-lockdown-cintaku-persis-kehidupan-asmaranya.

Editor: Willem Jonata

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm