( Ist / Humas Disperindag Babel)

Disperindag Babel Gelar Evaluasi Kinerja TPL-IKM Beasiswa Angkatan 2015

27 Oktober 2020 20:25 WIB

SonoraBangka.id - Di masa pademi, Disperindag Babel Gelar Evaluasi Kinerja TPL-IKM Beasiswa angkatan 2015 Pangkalpinang-Untuk mengetahui perkembangan progress terhadap kinerja yang telah dilakukan TPL(Tenaga Penyuluh Lapangan) kepada IKM di Kab Bangka Barat, di masa pandemi ini Satker Disperindag Provinsi Babel melakukan Evaluasi Terhadap Kinerja TPL IKM tersebut.

Evaluasi ini bertujuan untuk melihat perubahan IKM (Industri Kecil Menengah) Bangka Barat sejauh mana sebulum dan sesudah didampingi oleh TPL-IKM apakah mengalami Kemajuan di lihat dari berbagai sisi diantaranya produk, tempat produksi dan pemasarannya.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Kepulauan Babel Sunardi mengatakan, kegiatan yang dilakukan pada hari ini untuk melihat hasil kinerja dari petugas TPL Kementerian Perindustian, yang sedang bertugas melakukan pendampingan dan pembinaan kepada pelaku suaha IKM di Kabupaten Bangka Barat Provinsi Babel.

Melihat paparan yang telah dilakukan oleh TPL tersebut hasilnya sangat bagus. Oleh karena itu pemerintah provinsi melalui Disperindag Babel berharap kepada petugas TPL untuk terus melakukan pembinaan dan pendampingan kepada para IKM-IKM yang berada di sejumlah Kabupaten di Provinsi Babel, sehingga kedepanya para IKM tersebut dapat tumbuh dan berkembang.

“saya berharap kedepannya TPL ini tetap eksis berada di Provinsi Babel, ini merupakan kontrak kedua dan tahun terakhir. Kedepan tetap membantu dengan pemerintah,” katanya, Selasa (27/10) di Ruang Serba Guna di Disperindag Babel, saat menghadiri kegiatan tersebut.

Selama ini, lanjut Sunardi para petugas TPL telah membantu para pelaku usaha IKM untuk mengembangkan usahanya yaitu mulai dari proses perizinan, pembuatan sertifikat halal, uji nutrisi dan akses ke KUR.

Menurutnya, pemerintah provinsi melaui dinasnya nantinya akan melakukan koordinasi dengan pemerintah kabupaten dimana petugas tersebut bertugas, guna membiacarakan langkah salajutnya apabila petugas TPL tersebut sudah tidak pertugas lagi.

“Kita akan melakukan pembicaraan dengan kabupaten Babar, supaya memberdayakan mereka setelah tidak lagi menjadi TPL,” kata dia.

Sementara itu Subekti Saputra Kabid Pengembangan Sumber Daya, Fasilitasi dan Akses Industri Disperindag Babel menjelaskan kegiatan rapat evaluasi kinerja tenaga penyuluh lapangan untuk IKM untuk beasiswa angkatan 2015 ini, untuk melihat sejauh mana pembinaan dan pendampingan yang telah dilakukan oleh petugas TPL itu sendiri terhadap para pelaku IKM.

Di akhir masa tugasnya, Subekti berharap TPL Kementerian Perindustrian nantinya ilmu pengetahuannya dapat lebih dikaryakan lagi karena manfaatnya sangat besar bagi IKM terutama yang berada di daerah-daerah.

“Mudah-mudahan dapat dikaryakan lagi dan di berdayakan, selama dua tahun bertugas ada manfaatnya. Harapanya tetap melakukan pembinaan kepada para IKM terutama di Babar,” tuturnya.

Ditempat terpisah Rayi Petugas TPL Provinsi Kepulauan Babel menuturkan TPL merupakan program kegiatanya ada di Kemenperi, yang direkrut setiap provinsi yang ada di Indonesia. Tentunya dengan harapan para TPL ini dapat membantu para IKM untuk lebih maju dan bisa berkembang sehingga dapat mampu meningkatkan persaingan ekonomi, yang biasanya difokuskan pada daerah-daerah tertinggal.

Salah satu bentuk yang selam ini telah dilakukannya yaitu, membatu para IKM khususnya di Babar yaitu izin usaha, halal, uji nutrisi dan akses ke KUR, sosialsiasi pembukuan sederhana dan menganjurkan pelaku usaha IKM untuk memisahkan uang peribadi dengan uang usahanya.

“kita dikuliahkan di delapan kampus, setelah lulus wajib melakukan pendampingan selama dua tahun. Setiap tahunnya melakukan pendampingan kepada 15 IKM. Perubahan IKM setelah dibina sangat sangat baik, yang awalnya pemasaranya hanya di desa, kini bisa masuk ke kecamatan bahkan ke pasar swalayan,” imbuhnya.

SumberDisperindag Babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm