Ilustrasi
Ilustrasi ( cookpad.com)

Ayam Suwir Pedas Bumbu Bali, Sering Ditemukan Di Nasi Campur Bali

12 Desember 2020 11:17 WIB

SonoraBangka.id - Salah satu kuliner bali yang terkenal adalah ayam suwir pedas atau ayam pelalah. Cara membuat ayam suwir pedas ini terbilang mudah. Sajian ini sering ditemukan dalam satu piring nasi campur bali. Agar lebih sedap, kamu bisa menggunakan daging ayam kampung. Namun, jika ingin lebih praktis bisa menggunakan daging fillet yang banyak dijual di pasar atau supermarket. Jika tidak suka bagian dada ayam, pakailah daging paha fillet. Berikut resep ayam suwir pedas bumbu bali dari buku "Wisata Kuliner Makanan Daerah Khas Bali," (2010) oleh Miftah Sanaji diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep ayam suwir pedas bumbu bali (ayam pelalah)

Bahan:

  • 1 ekor ayam kampung
  • 1/2 sendok teh air jeruk limau
  • 2 buah cabai merah, buang biji, iris tipis
  • 3 sendok makan minyak goreng

Bumbu halus:

  • 3 buah cabai rawit
  • 6 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • 6 buah bawang merah
  • 2 sendok teh garam
  • 2 cm kunyit
  • 4 cm kencur
  • 4 butir kemiri
  • 1 batang serai
  • 1 buah tomat
  • 1 cm lengkuas
  • 1 sendok teh terasi
  • 1 sendok teh gula merah

Cara membuat ayam suwir pedas bumbu bali (ayam pelalah):

  1. Bersihkan dan cuci ayam. Panggang ayam sampai kecokelatan, kemudian suwir-suwir daging ayam. Sisihkan tulangnya.
  2. Tumis bumu halus sampai harum dan matang. Masukkan suwiran ayam sambil diaduk-aduk beberapa saat hingga matang dan bumbu meresap.
  3. Setelah matang, tambahkan air jeruk limau dan irisan cabai merah. Aduk sampai rata. Baca juga: Resep Ayam Betutu

Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Ayam Suwir Pedas Bumbu Bali, Pakai Ayam Kampung Tambah Nikmat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/12/11/190300775/resep-ayam-suwir-pedas-bumbu-bali-pakai-ayam-kampung-tambah-nikmat.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm