Ilustrasi
Ilustrasi ( Thinkstockphotos )

Bahagia Bersama Anak Berkromosom Ganda. Mau Tahu Tipsnya ?

9 April 2021 10:30 WIB

Ketika melihat wajah Tarra untuk pertama kali beberapa saat setelah melahirkan, Yani sudah bisa menebak jika ada yang tidak biasa dengan Tarra.

”Dalam pikiran saya terngiang-ngiang kata-kata down syndrome. Tapi saya tak tahu itu apa,” katanya.

Selama seminggu Yani memendam perasaan remuk di dadanya. Bahkan kepada suaminya. Yani merasa terpukul.

Merasa menjadi orang yang paling bertanggung jawab atas apa yang terjadi pada Tarra. ”Apa salah dosaku.

Kenapa mendapat cobaan seperti ini,” kenang Yani. Didorong rasa ingin tahunya, Yani mencari informasi tentang down syndrome di internet.

Hasil pencarian semakin menguatkan dugaannya. Tarra kemungkinan besar suspect down syndrome.

Tes kromosom meyakinkan Yani. Tekanan berat dirasakan Olivia Duhita (42) yang 15 tahun lalu melahirkan Ratri.

Berbeda dengan Dini dan Yani yang memiliki anak DS pada anak ketiga mereka, Ratri adalah anak pertama Olivia.

”Lebih buruk lagi, dokter yang membantu melahirkan justru membuat saya semakin depresi.

Tanpa basa-basi, dokter mengatakan, karena DS, kelak anak saya akan tumbuh dengan keterbelakangan mental dan hal-hal buruk lainnya,” kenang Olivia.

”Kemarahan” akibat tekanan yang dialami Olivia itu bertahan cukup lama. Dia kerap meradang saat membawa Ratri ke mal, dan ada orang yang menatap Ratri berlama-lama.

”Langsung saya damprat saja. Apa lihat-lihat,” kata Olivia dengan galak. Belakangan dia menyadari dan menyesal dengan apa yang dia lakukan.

”Padahal bisa jadi orang itu melihat Ratri karena mungkin dia punya anak atau saudara yang juga DS,” ungkap Olivia.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm