( Ist)

Serahkan Santunan Kepada 100 Mustahil Kelurahan Sinar Baru, Gubernur Ingatkan Prokes

8 Mei 2021 18:47 WIB

SonoraBangka.id - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman menyerahkan santunan kepada 100 mustahik Kelurahan Sinar Baru Sungailiat dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Babel yang disalurkan melalui PT. Pos Indonesia.

Gubernur berharap, bantuan tersebut dapat membantu para mustahik atau penerima zakat yang terdiri dari lansia, anak yatim piatu, dan warga kurang mampu dalam suasana pandemi Covid-19 seperti saat ini. Adapun besaran santunan tersebut yaitu sebesar Rp 500 ribu per orang.

Gubernur dalam sambutannya senantiasa mengedukasi masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dikarenakan belum berakhirnya pandemi Covid-19 dewasa ini.

“Ayo kita bersama-sama bersatu berjuang menuntaskan pandemi Covid-19 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan terus menjaga kesehatan dengan selalu melakukan 3M yakni Mencuci tangan, Memakai masker dan Menjaga jarak,” ujarnya di Masjid Nurul Falah, Kabupaten Bangka.

Gubernur juga sempat menyinggung berkenaan naiknya harga daging sapi dipasaran, seperti di Belitung yang mencapai Rp 180.000.

"Dalam dua hari kedepan kita akan melakukan operasi pangan dengan melibatkan Satgas Pangan," ungkapnya.

Selain itu, pihaknya akan segera mengatur Harga Eceran Tertinggi (HET) daging sapi di tingkat pengecer menjadi sebesar Rp 135.000 per kilogram.

SumberDiskominfo Babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.