( Ist / Humas Dprd Babel)

Ikut Rakor Vaksinasi Masssal, Ini Yang Disampaikan Ketua DPRD Herman Suhadi

29 Juni 2021 10:58 WIB
 
SonoraBangka.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka belitung, Herman Suhadi, mengikuti rapat koordinasi percepatan vaksinasi massal serentak dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19, yang dilaksanakan secara tatap muka dan melalui virtual, di Rupattama Polda Kep. Bangka Belitung, senin (28/06/2021).
 
Ketua DPRD Babel Herman Suhadi, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, forkopimda Provinsi maupun forkompinda kabupaten/kota dan seluruh stakeholder yang cukup gigih dalam melaksanakan pemutusan mata rantai COVID-19.
 
"Berdasarkan data yang kita lihat, kita berada diposisi yang agak menggembirakan didalam bidang pelayanan dan pelaksanaan pemutusan mata rantai COVID-19", katanya.
 
Lebih jauh Herman Suhadi menjelaskan, bahwa penerapan protokol kesehatan di desa masih rendah, akan tetapi, menurutnya, bukan berarti masyarakat yang didesa tidak membutuhkan untuk di vaksin.
 
"Terima kasih kepada kita semua, sehingga pelayanan vaksinasi dalam memutuskan mata rantai penyebaran covid-19 di Bangka Belitung dapat berjalan dengan baik ", imbuh Politisi PDI P Babel ini.

SumberHumas DPRD Babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm