BANGKASONORA.ID - Aglonema menjadi salah satu tanaman hias dari keluarga talas-talasan yang populer.
Tanaman ini mempunyai corak daun yang indah, sehingga banyak orang yang memeliharanya.
Merawat aglonema agar tumbuh subur dan besar juga membutuhkan usaha dari pemilikya.
Ketika aglonema bisa tumbuh subur dan besar, akan membuat tampilan aglonema semakin cantik dan menarik dipandang.
Nah, ketika teman-teman ingin tanaman aglonema tumbuh subur dan besar, ada dua cara mudah yang bisa dicoba dan penting dilakukan.
Apa saja itu? Yuk, simak caranya seperti berikut.
Perawatan Bonggol
Untuk membuat aglonema subur dan besar, pastikan bonggol aglonema yaitu batang paling bawah yang berakar atau batang dari aglonema, tertutupi oleh media tanam dengan benar.
Jadi, teman-teman perlu memerhatikan bagian batang atau bonggol aglonema sudah tertutupi oleh media tanam dan tidak ada benda asing di atas media tanam.
Hal ini bertujuan untuk mempercepat pertumbuhan akar aglonema, sehingga seluruh bagian batang itu bisa mengeluarkan akarnya.
Selain itu, tanaman hias aglonema adalah termasuk tanaman higrofit, yaitu tanaman yang bisa hidup di daerah yang lembap.
Oleh sebab itu, akar dan batangnya harus berada di dalam media tanam atau tertutupi tanah dengan benar.
Kalau bonggol atau batangnya tidak tertutupi media tanam, akan menyebabkan terhambatnya pertumbuhan akar dan kesuburannya.
Menggunakan Pupuk Kandang untuk Campuran Media Tanamannya
Cara lainnya agar aglonema teman-teman subur dan besar adalah dengan menggunakan pupuk kandang atau kotoran hewan untuk dijadikan campuran di media tanam aglonema.
Tapi, gunakanlah pupuk kandang atau kotoran hewan yang sudah menjadi tanah atau dicampur dengan tanah.
Siapkan pupuk kandang yang sudah didiamkan dua bulan sebelumnya untuk menanam aglonema. Kenapa media tanam harus dicampur dengan pupuk kandang?
Karena pupuk kandang banyak mengandung nutrisi yang dibutuhkan tanaman, lo.
Jadi, jika teman-teman inginmenyuburkan tanaman termasuk aglonema, gunakanlah pupuk kandang.
Biasanya hasil dari pupuk kandang untuk tanaman aglonema bisa dilihat dua minggu setelahnya. Pastikan juga dosis pupuk kandang harus pas atau sesuai.
Karena jika kurang, aglonema kesuburannya akan lebih lambat. Tapi, kalau berlebihan tanaman aglonema akan kepanasan.
Jadi, media tanam yang digunakan untuk anakan aglonema yang masih kecil perbandingannya adalah 1 untuk tanah dan ½ untuk pupuk kandang.
Bagaimana untuk aglonema yang sudah besar atau aglonema indukan? Teman-teman bisa membuat campuran media tanamnya dari sekam, tanah, dan pupuk kandang dengan perbandingan 2:1:1.
Jadi, harus diingat teman-teman wajib menambahkan pupuk kandang jika ingin aglonema tumbuh subur dan besar.
Maka dalam waktu dua minggu saja, pertumbuhan aglonema akan kelihatan. Coba teman-teman bandingkan tanaman aglonema yang menggunakan pupuk kandang dan yang tidak menggunakan pupuk kandang.
Pasti akan lebih subur dan besar yang menggunakan pupuk kandang. Karena nutrisi yang terkandung di dalam pupuk kandang mampu membesarkan dna menyuburkan aglonema.
Nah, itu cara membesarkan dan menyuburkan aglonema. Jangan lupa juga untuk menyiraminya secara rutin dan pastikan terkena sinar matahari yang cukup.
(Penulis: Abdul Haris Maulana)
----
Artikel ini sudah tayang di bobo