Menyimpan sepatu dengan cara yang salah bisa membuat jamur bermunculan.
Menyimpan sepatu dengan cara yang salah bisa membuat jamur bermunculan. ( iStockphoto)

5 bahan alami yang Ampuh Menghilangkan bau sepatu

22 September 2021 20:51 WIB

BANGKASONORA.ID - Bau sepatu yang menyengat sering kali membuat kaki teman-teman ikut menjadi bau.

 Bukan hanya pemilik sepatu yang merasa tidak nyaman, namun orang-orang di sekitar juga akan ikut terganggu.

Teman-teman yang memiliki masalah bau sepatu pasti akan merasa kurang percaya diri saat bertemu dengan banyak orang.

Ada cara yang bisa teman-teman lakukan untuk menghilangkan bau tidak sedap pada sepatu.

Mencuci sepatu memang akan selalu menjadi solusi paling sering teman-teman dengar.

Namun, sepatu pada musim hujan seperti ini, mencuci sepatu pasti akan sulit untuk membuatnya kering.

Selain dengan mencuci, masih ada cara lain yang bisa teman-teman lakukan, lo.

Bahkan, teman-teman bisa menghilangkan bau sepatu hanya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah.

Berikut 5 cara menghilangkan bau pada sepatu dengan bahan alami.

1. Bubuk Kopi

Bahan alami pertama yang bisa membantu mengatasi bau sepatu adalah bubuk kopi.

Bahan minuman ini, ternyata memiliki kemampuan untuk menghilangkan aroma tidak sedap.

Untuk menggunakannya, teman-teman cukup membungkus bubuk kopi dengan tisu dan meletakannya ke dalam sepatu.

Sebelum meletakan bubuk kopi tersebut, pastikan sepatu dalam keadaan kering.

Lalu, diamkan bubuk kopi itu di dalam sepatu selama semalaman.

2. Kertas Koran

Bahan lain yang bisa bantu atasi bau tidak sedap pada sepatu adalah kertas koran.

Kertas koran bekas bisa teman-teman manfaatkan untuk menjadi menjadi media penyerap bau tidak sedap pada sepatu.

Teman-teman cukup membungkus sepatu dengan kertas koran bekas.

Pastikan juga meletakan kertas koran bekas pada bagian dalam sepatu lalu bungkus seluruh permukaan sepatu.

Setelah sepatu terbungkus, simpan sepatu di tempat yang dingin selama semalaman.

3. Minyak Atsiri

Minyak atsiri juga bisa membantu teman-teman mengatasi masalah bau pada sepatu.

Untuk mendapatkan minyak atsiri, teman-teman bisa membeli di pasar atau tempat menjual minyak esensial.

Teman-teman cukup meneteskan minyak atsiri ke dalam sepatu.

Lalu, letakan kertas di dalam sepatu agar wangi minyak atsiri terkunci di dalam sepatu.

 

4. Garam

Bumbu dapur satu ini ternyata juga bisa membantu mengatasi masalah bau pada sepatu.

Bahan satu ini akan sangat mudah di apatkan karena hampir semua orang pasti memilikinya.

Untuk menggunakan garam, teman-teman cukup menaburkan garam pada dalam sepatu.

Garam ini akan menyerap kelembapan yang ada di dalam sepatu.

5. Soda Kue

Selain garam, bahan masakan satu ini juga bisa membantu mengatasi bau pada sepatu.

Soda kue memang sudah banyak dikenal sebagai bahan pembersih yang ampuh.

Ternyata soda kue juga bisa membantu mengatasi bau pada sepatu.

Untuk menggunakan soda kue ini, teman-teman bisa menaburkan soda kue pada bagian dalam sepatu.

 Lalu biarkan semalaman dan soda kue akan membantu menyerap bau pada sepatu.

Bila teman-teman kesulitan membersihkan bubuk soda kue di dalam sepatu, kaos kaki atau tisu bisa membantu.

Teman-teman bisa membungkus soda kue dengan tisu atau kaos kaki dan memasukannya ke dalam sepatu.

Setelah semalaman, keluarkan soda kue dan bau pada sepatu akan menghilang.

Bau pada sepatu memang dapat diatasi dengan bahan alami.

Namun, bau itu akan kembali muncul bila tidak ditemukan penyebabnya.

Penyebab Sepatu Berbau

Masalah sepatu bau ini bisa saja muncul karena kondisi sepatu yang sering lembap.

Pada musim penghujan, hal ini akan sering terjadi bila teman-teman membuat sepatu basah karena hujan.

Selain itu masalah kaki berkeringat juga bisa menjadi salah satu penyebab.

Keringat dari kaki ini bisa membuat bagian dalam sepatu menjadi lembap.

Penggunaan satu sepatu yang terlalu sering dan jarang dicuci juga bisa menjadi penyebab dari sepatu bau.

Nah, itu tadi lima cara yang bisa bantu teman-teman hilangkan bau pada sepatu. Jangan lupa untuk membersihkan sepatu secara rutin agar tidak kotor dan berbau tidak sedap.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm