Kucing bengal
Kucing bengal ( )

Ketahui Mood Kucing dari Macam-Macam Pose Tidur Mereka

1 Maret 2022 06:25 WIB
  1. Mendekam

Ketika mendekam, kucing biasanya akan melipat kaki dengannya ke depan tubuhnya.

Vicki Jo Harrison, Presiden The International Cat Association (TICA), menyatakan bahwa kucing akan memilih tidur dalam posisi ini ketika mereka mengantuk, namun setengah kesadarannya ingin tetap terjaga dan waspada.

Jadi ketika terjadi ancaman, posisi tubuhnya memudahkan mereka untuk segera beraksi bangun juga berlari.

 
 "Kucing yang tidur mendekam biasanya merasa nyaman berada di sekitar pemiliknya, meski mereka tetap waspada dan siaga," ujar Harrison.
  1. Tidur miring

Kucing yang tidur miring atau menyamping biasanya berada dalam mood yang tenang dan bahagia. Mereka percaya dengan lingkungan di sekitarnya dan merasa sangat rileks.

"Pose tidur miring memiliki arti kucing sangat tenang dan damai sehingga kucing bisa tidur pulas dan lama," jelas Harrison. 

  1. Tidur telentang

Kucing yang tidur telentang dengan memperlihatkan perutnya terlihat sangat lucu dan menggemaskan.

Apa arti dari pose ini? Dr. Lori Teller menegaskan bahwa ketika kucing tidur dalam posisi ini berarti kucing berada dalam mood terbaiknya, dan kucing percaya penuh pada lingkungan di sekitarnya.

Perut adalah organ sensitif bagi kucing. Jadi ketika mereka mau memperlihatkan organ ini terbuka dan bebas untuk disentuh, berarti kucing sudah sangat nyaman dan percaya pada kalian.

Waspadai perubahan posisi tidur kucing

Berbagai macam pose tidur kucing bisa menunjukkan kondisi mood kucing. Terus, adakah posisi tidur yang harus kita khawatirkan?

Ketika kucing menunjukkan perubahan kebiasaan tidurnya, maka kalian harus waspada. Karena bisa jadi, kucing tengah mengalami gangguan kesehatan.

Dr. Jacqueline Brister dari Embrace Pet Insurance memaparkan bahwa perubahan kebiasaan tidur kucing atau kucing yang jadi berkurang waktu tidurnya alias sering terjaga, adalah salah satu tanda kucing tengah terganggu suatu penyakit.

"Semisal kucing yang mengalami gangguan organ dalam, mereka akan tidur dalam posisi yang melindungi organ yang tengah sakit. Atau mereka akan dalam posisi yang seolah-olah tak mau disentuh sama sekali," jelas Brister. (*)

SumberHAI Online
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm