Ilustrasi Bansos
Ilustrasi Bansos ( )

Catat! Ini 5 Bansos yang Cair di Bulan Mei 2022, Ada BSU hingga BPNT

11 Mei 2022 20:01 WIB

SonoraBangka.id - Saat ini sudah masuk bulan Mei, pemerintah memastikan akan memberikan sejumah bantuan sosial untuk masyarakat.

Bantuan ini diberikan dalam rangka pandemi covid-19 yang mempengaruhi seluruh aspek sosial, khususnya ekonomi.

Lantas, apa saja bansos pemerintah yang akan cair di bulan Mei ini?

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini 5 bansos yang cair bulan ini.

1. Bantuan Subsidi Upah (BSU)

Pemerintah mengatakan BSU akan disalurkan pada pekerja swasta atau buruh yang memiliki gaji kurang dari Rp3,5 juta per bulan.

Awalnya, BSU dijanjikan akan cair sebelum Lebaran tahun ini.

Namun, saat ditanya kepastian kapan BSU cair, pihak Kemnaker belum bisa memastikan, tetapi berharap penyaluran bisa segera dilakukan.

2. Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima dan Warung (BT-PKLW)

BT-PKLW diketahui telah dilakukan pada tahun 2021.

Dan ini akan dilanjutkan pada tahun 2022 dengan memperluas target penerima manfaat yaitu para nelayan di daerah pesisir.

Hal ini sesuai arahan Presiden RI Joko Widodo pada Sidang Kabinet Paripurna SKP tanggal 30 Desember 2021.

Oleh sebab itu, perlu diberikan bantuan secara tunai untuk PKL, warung, dan nelayan yang belum mendapatkan BPUM (Bantuan Produktif Usaha Mikro), yang penyalurannya dilakukan oleh TNI-Polri.

Adapun besaran BT-PKLWN yaitu Rp600.000/orang untuk 2,76 juta penerima yakni untuk 1 juta PKLW dan 1,76 juta nelayan.

Meski begitu ada beberapa kriteria khusus untuk nelayan, yaitu:

  • Pelaku usaha keluatan yang merupakan nelayan buruh
  • Nelayan penangkap ikan tanpa kapal, atau
  • Nelayan pemilik kapal kurang dari 5 gross tonase.

3. Kartu Prakerja

Bantuan pemerintah yang akan cair di bulan Mei selanjutnya adalah kartu prakerja. 

Diketahui, pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 28 resmi dibuka pada Senin, 9 Mei 2022, pukul 12.00 WIB.

Sahabat NOVA bisa mendaftar lewat website prakerja.go.id.

Apabila kita lolos seleksi, maka kita akan memperoleh nomor Kartu Prakerja dan status saldo.

Kita nantinya akan mendapat dana pelatihan sebanyak Rp1 juta.

Tapi, jika kita lolos dan tidak memilih pelatihan selama 30 hari, maka kita dinyatakan gugur dan kepesertaan kartu prakerja akan dicabut.

4. Bansos sembako atau Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)

Bantuan sosial melalui program BPNT akan disalurkan senilai Rp200 ribu sekaligus tiga bilan sampai bulan Mei.

Sehingga, kita bisa mendapat bantuan sebesar Rp600 ribu untuk program BPNT ini.

Ada juga Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng sebesar Rp100 ribu yang dirapel tiga bulan sehingga menjadi Rp300 ribu.

Dengan begitu, setiap orang bisa mendapatkan bantuan mencapai Rp900 ribu.

5. Bansos Program Keluarga Harapan (PKH)

PKH Tahap 2 akan disalurkan pada Mei 2022 ini dan dijadwalkan berlangsung hingga Juni 2022.

Bansos PKH diberikan bagi keluarga yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan sesuai kategori penerima PKH menurut Kementerian Sosial (Kemensos).

Kita dapat mengetahui pencairan bansos PKH dengan melakukan pemeriksaan secara berkala.

Nah, salah satunya adalah melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053274250/catat-ini-5-bansos-yang-cair-di-bulan-mei-2022-ada-bsu-hingga-bpnt?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm