Gal Gadot banyak menuai kontroversi, mulai dari aksinya membela Israel hingga peran Cleopatra
Gal Gadot banyak menuai kontroversi, mulai dari aksinya membela Israel hingga peran Cleopatra ( dok. instagram/galgadot)

Pro Kontra Cleopatra, Ini 5 Kontroversi Gal Gadot yang Tuai Kecaman

21 Juni 2022 14:04 WIB

Tuai kontroversi atas aksinya, Gal Gadot kemudian klarifikasi dalam wawancara terbarunya bersama Vanity Fair.

Pemeran Wonder Woman itu bersikukuh bahwa niatnya baik. Dia hanya ingin mengirimkan cahaya dan cinta selama pandemi Covid-19.

"Kadang-kadang, niat baik itu belum tentu diterima dengan baik pula. Video itu lahir dari niat baik, saya hanya ingin mengirimkan cahaya dan cinta kepada dunia," kata Gadot seperti dikutip dari Ace Showbiz, Rabu (14/10/20).

Dirinya bahkan merasa tertekan atas kecaman yang diterimanya. Namun, Gal Gadot menyatakan bahwa itu tak menjadi halangan untuk berbuat baik.

"Saya yang memulainya dan niat saya hanya ingin melakukan sesuatu yang baik dan itu tidak melampaui batas. Dan saya baru saja sampai pada kesimpulan: aku menjadi diriku, begitupun kamu. Lebih baik banyak orang tidak menyukaiku daripada aku tidak mengatakan yang sebenarnya," tandasnya.

5. Kontroversi Peran Cleopatra

Gal Gadot banyak menuai kontroversi, mulai dari aksinya membela Israel hingga peran Cleopatra
dok. instagram/galgadot
Gal Gadot kembali tuai kontroversi karena terpilih menjadi pemeran Cleopatra

Nama Gal Gadot ramai menjadi buah bibir setelah dirinya mengumumkan akan memerankan tokoh Cleopatra di film terbaru.

Gal Gadot membeberkan project terbarunya itu melalui Instagram dan Twitter.

Awalnya ibu 3 anak tersebut memposting headline sebuah berita terkait perannya sebagai Cleopatra.

Gal Gadot mengaku bahagia dan antusias dengan film terbarunya itu.

"Saya suka memulai perjalanan baru, saya menyukai kegembiraan proyek baru, sensasi menghidupkan cerita baru.

"Cleopatra adalah cerita yang ingin saya ceritakan sejak lama. Sangat bersemangat dan bersyukur tentang tim A ini !!," tulisnya pada (11/12/2020).

Postingan itu pun dibanjiri beragam komentar dari warganet baik pro maupun kontra.

Komentar kontra menyoroti beberapa hal, salah satunya kewarganegaraan Gal Gadot yakni Israel.

Mereka menilai Gal Gadot tidak pantas memerankan karakter sang Ratu Mesir.

Kembali tuai kontroversi atas perannya sebagai Cleopatra, Gal Gadot kemudian buka suara. Ia menyampaikan fakta bahwa Cleopatra bukanlah seseorang berkebangsaan Mesir, melainkan dari Makedonia.

"Pertama-tama, jika kamu ingin mengetahui kebenaran dari fakta, Cleopatra adalah seorang Makedonia," ujar Gal Gadot seperti yang dikutip dari BBC.com, 22 Desember 2020.

Gal Gadot menyebut keputusan tim produksi memilihnya karena tak kunjung menemukan aktris Makedonia yang cocok untuk perankan Gal Gadot.

"Kami mencari seorang aktris Makedonia yang cocok memerankan Cleopatra. Dia tidak ada dan saya sangat tertarik dengan Cleopatra," tambah Gal Gadot.

Ia mengaku sangat bersemangat untuk mengambil peran tersebut dan menekankan bahwa film Cleopatra akan mengambil plot yang universal.

"Bagiku, sebagai orang yang mencintai rakyat, dan aku memiliki teman dari seluruh dunia, entah mereka Muslim, Nasrani, Katolik, Ateis, Buddha, atau Yahudi, rakyat tetaplah rakyat," katanya.

"Aku ingin merayakan warisan dari Cleopatra dan menghormati ikon bersejarah yang sangat luar biasa ini karena aku sangat mengaguminya," lanjut Gal Gadot.

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053337185/5-kontroversi-gal-gadot-yang-tuai-kecaman-tak-mau-sebut-nama-palestina-hingga-pro-kontra-cleopatra?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm