Fried Chicken
Fried Chicken ( )

Gunakan 5 Tips Ini Untuk Membuat Ayam Goreng Tepung,Renyah dan Bikin Nagih

29 Juni 2022 15:09 WIB

Bangkasonora.ID - Ayam goreng tepung merupakan salah satu makanan favorit andalan banyak orang. 

Ini karena ayam goreng tepung cocok disantap dengan apa saja, misalnya sambal atau saus tomat. Kita juga bisa membelinya di berbagai tempat. 

Biasanya, ayam goreng tepung yang kita beli di pedagang atau di restoran cepat saji cenderung renyah dengan tepung keriting. 

Saat sudah tidak panas pun, ayam goreng itu juga masih tetap renyah dan lezat ketika digigit. 

Namun saat kita membuat sendiri, tidak jarang ayam goreng tepung jadi tidak renyah dan cenderung alot. 

Nah, ternyata untuk menghasilkan ayam goreng tepung yang renyah ala restoran perlu tips khusus, nih. 

Apa saja? Yuk, kita cari tahu bersama!

1. Perhatikan Adonan Tepung

Sebelum dibalur dengan tepung kering, ayam dilumuri dengan adonan pencelup supaya tepung di bagian luar menempel sempurna.

Nah, sebaiknya larutan pencelupnya dibuat dari campuran tepung dan dan air es.

Air es ini bisa membuat kulit krispi renyah lebih lama dibandingkan jika tepung dicampur putih telur.

Tepung ayam goreng kriuk bisa makin renyah jika dibuat dari campuran tepung terigu, sagu, dan tepung beras.

Perbandingan campurannya adalah 4:1:1 atau 4 takaran tepung terigu, 1 takaran sagu, dan 1 takaran tepung beras.

2. Cubit-Cubit Ayam yang Sudah Diberi Tepung

Supaya ayam goreng kriuk terlihat keriting bagian luarnya, kita bisa mencubit-cubit daging ayam yang sudah diberi tepung kering, menggunakan ujung jari.

Selain dicubit, kita juga bisa meremas ayam agar nanti muncul tekstur keriting khas ayam kriuk.

3. Jangan Mendiamkan Ayam Terlalu Lama

Biasanya, saat membuat ayam kriuk, apa teman-teman membalur semua potongan ayam dengan tepung dulu kemudian baru digoreng?

Lebih baik, ayam dilumuri dengan adonan tepung sesaat sebelum digoreng.

 

Jadi kita bisa melumuri beberapa potongan ayam yang akan digoreng lebih dulu.

4. Jangan Mengaduk Minyak Saat Menggoreng Ayam

Saat menggoreng ayam kriuk, sebaiknya jangan langsung mengaduknya.

Ini karena bisa membuat tepung keringnya terurai dan bentuk tepung ayam tidak keriting.

Jika ingin hasil yang renyah, lebih baik ayam didiamkan dulu sampai mengeras. Baru kemudian teman-teman bisa membaliknya. 

Biasanya, orang mengaduk minyak karena khawatir ayam gosong, tapi kita cukup menggunakan api kecil saja sampai tepung ayam berubah warna jadi kuning pucat.

Setelah itu, baru besarkan api sedikit dan goreng ayam sampai kecokelatan. Dengan begitu ayam goreng kriuk bisa keriting, renyah, dan tidak gosong.

5. Goreng Dengan Banyak Minyak

Ayam goreng kriuk digoreng menggunakan metode deep frying, artinya minyaknya harus banyak, teman-teman.

Menggoreng menggunakan minyak yang banyak akan merendam ayam sehingga ayam bisa renyah.

O iya, setelah digoreng, ayam harus benar-benar ditiriskan dari minyak supaya kerenyahannya tahan lama, ya, teman-teman.

Hati-hati saat menggoreng ayam dan harus selalu didampingi orang dewasa di rumah, ya.

(Penulis: RakaDwi)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm