Ilustrasi tidur
Ilustrasi tidur ( FREEPIK/SENIVPETRO)

Cocok untuk Orang Insomnia,Ini 5 Jenis Makanan yang Bantu Tidur Lebih Lelap

6 Juli 2022 17:06 WIB

Bangkasonora.ID - Sulit tidur dan tidur tidak lelap biasa dialami oleh orang dengan masalah insomnia.

Masalah tidur ini sebenarnya bisa diatasi dengan beberapa cara seperti olahraga hingga mengonsumsi makanan sehat.

Ada banyak jenis makanan sehat yang bisa jadi pilihan, tapi dari semuanya ada lima jenis makanan yang akan memberikan efek tidur lebih cepat dan lelap.

Masalah insomnia tidak boleh dianggap remeh atau dibiarkan begitu saja, karena akan berdampak pada aktivitas keseharian.

Teman-teman bisa jadi mudah lelah, sulit fokus, dan sering mengantuk pada siang hari. Bahkan masalah ini bisa menyebabkan daya ingat menurun hingga muncul gangguan fisik dan mental.

Manusia pada umunya akan membutuhkan tidur dengan lelap selama delapan hingga sembilan jam dalam sehari.

Dengan durasi waktu itu, tubuh akan kembali memiliki kekuatan untuk melakukan beragam aktivitas di pagi hingga sore hari.

Jadi penting bagi teman-teman untuk bisa mengatur waktu tidur dengan pola hidup sehat.

Berikut ada beberapa jenis makanan yang bisa dicoba untuk membantu meredakan masalah insomnia dan buat tidur lebih berkualitas.

5 Makanan yang Bisa Atasi Sulit Tidur

1. Kacang Almond

Ilustrasi tidur
Photo by Kafeel Ahmed from Pexels
Kacang almond bisa jadi salah satu makanan yang membantu untuk mengatasi masalah insomnia dan buat tidur lebih lelap.

Kacang almond merupakan makanan dengan sumber hormon melatonin yang tinggi.

Melatonin adalah hormon yang mengatur jam internal teman-teman dan memberi sinyal pada tubuh untuk bersiap tidur. Selain itu, kacang almond juga merupakan sumber magnesium yang sangat baik.

Mengonsumsi magnesium dalam jumlah yang cukup dapat membantu meningkatkan kualitas tidur, terutama bagi mereka yang memiliki masalah insomnia.

Makan almond secara teratur juga dapat mengurangi risiko beberapa penyakit kronis, seperti diabetes tipe 2 dan penyakit jantung, karena kandungan antioksidan yang tinggi di dalamnya.

2. Daging Ayam Tanpa Kulit

Daging ayam tanpa kulit berukuran besar ini mengandung protein dan asam amino triptofan. Setiap 100 gram ayam tanpa kulit mengandung 476 mg asam amino triptofan.

Asam amino triptofan ini bisa meningkatkan produksi hormon melatonin yang memberi sinyal pada tubuh untuk bersiap tidur.

Selain ayam protein pada daging kalkun juga bisa meningkatkan efek kelelahan yang bisa mempercepat datangnya kantuk.

3. Teh Chamomile

Teh herbal yang populer ini ternyata juga punya berbagai manfaat kesehatan salah satunya mengatasi susah tidur.

Teh chamomile mengandung apigenin, antioksidan yang mengikat reseptor tertentu di otak yang dapat menyebabkan kantuk.

 

Bahkan dalam sebuah penlitian, orang yang rutin mengonsumsi teh chamomile sebanyak dua kali sehari bisa tertidur 15 menit lebih cepat, lo.

Selain itu, dalam teh chamomile juga terdapat flavonoid. Flavonoid adalah antioksidan yang mengurangi peradangan yang sering menyebabkan penyakit kronis, seperti kanker dan penyakit jantung.

4. Buah Anggur

Buah anggur memiliki kandungan melatonin, kalsium, zat besi, asam folat, vitamin C, vitamin K, kalium hingga serat.

Vitamin C yang terkandung pada anggur diperlukan untuk produksi seratonin, bahan kimia di otak yang membantu mengatur siklus tidur.

Selain mengatasi insomnia, anggur juga menyehatkan jantung, mengurangi tekanan darah, meningkatkan sirkulasi darah, mencegah pembekuan darah, dan menurunkan risiko peradangan.

5. Ikan Berlemak

Beberapa ikan yang mempunyai lemak yang tinggi seperti salmon, tuna, dan makerel akan cocok untuk dikonsumsi orang dengan insomnia.

Pada ikan tersebut terdapat kandungan vitamin D dan asam lemak omega-3 yang tinggi.

Kombinasi asam lemak omega-3 dan vitamin D pada ikan berlemak berpotensi mempercepat tidur, karena keduanya terbukti meningkatkan produksi serotonin.

Selain itu, ikan berlemak tinggi juga mengandung asam eicosapentaenoic (EPA) dan asam docosahexaenoic (DHA) yang berguna untuk mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan otak.

Masalah insomnia akan menjadi lebih cepat diatasi dengan diikuti melakukan olahraga rutin serta membuat kamar menjadi lebih nyaman.

Teman-teman bisa melakukan olahraga seperti jogging atau yoga yang juga bisa mengatasi stres.

Buat juga kamar menjadi lebih nyaman dengan menggunakan wewangian seperti lavender yang bisa buat tubuh lebih rileks.

Itu tadi beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi insomnia dan buat tidur jadi lelap.

(Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta/Amirul Nisa)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm