Ilustrasi kue putu.
Ilustrasi kue putu. ( Dok. Shutterstock/Herman Suparman)

Pakai Cetakan Kue Mangkok,Berikut Cara Membuat Kue Putu Isi Gula Merah

16 Juli 2022 14:12 WIB

SonboraBangka.id - Kue putu bambu jadi favorit banyak orang. Bahan kue ini terbilang sederhana karena hanya terdiri dari tepung beras, kelapa parut, dan gula merah.  Sayangnya, cara membuat kue putu bambu terbilang menantang jika tidak punya cetakan bambu.  Namun jangan khawatir, resep kue putu dari Sajian Sedap ini memberi alternatif dengan membuat kue putu tanpa bambu.  Kamu bisa menggunakan cawan kecil atau cetakan kue mangkok. Resep kue putu bambu ini juga merupakan kreasi dengan rasa dan pewarna dari air daun suji serta pandan. 

Resep kue putu isi gula merah Bahan: 

200 gram tepung beras, dikukus 1 jam

100 gram air mendidih

1 sendok makan air daun suji dari 25 lembar + 3 lembar daun pandan yang ditumbuk lalu diperas tanpa air

1/2 sendok teh garam

4 tetes pewarna hijau

100 gram gula merah, diiris tipis

150 gram kelapa setengah tua, dikupas lalu diparut kasar ditambah

1/4 sendok teh garam, dikukus 10 menit untuk taburan

Cara membuat kue putu isi gula merah: 

1. Campurkan air daun suhi, garam, dan pewarna hijau dengan air mendidih. Aduk rata. 

2. Tuang cairan tersebut ke dalam tepung beras, lalu aduk rata. Saring adonan sampai berbutir-butir. 

3. Masukkan adonan tesebut ke dalam cetakan kue mangkok. Tekan dengan jari bagian tengahnya agar terbentuk lubang, lalu isi dengan irisan gula merah. Tutup lagi dengan adonan, tetapi jangan ditekan. 

4. Kukus kue putu selama 30 menit, jika sudah matang taburi dengan kelapa parut. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Kue Putu Gula Merah Tanpa Bambu, Pakai Cetakan Kue Mangkok", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/07/15/153200375/resep-kue-putu-gula-merah-tanpa-bambu-pakai-cetakan-kue-mangkok.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm