Lee Taeyong
Lee Taeyong ( GRID.ID/Christine)

Ini Impian Lee Taeyong Leader NCT Sebelum Bergabung di SM Entertainment

4 Agustus 2022 13:08 WIB

SonoraBangka.ID - Leader NCT dari boygrup naungan SM Entertainment, yaitu Lee Taeyong merayakan hari ulang tahunnya ke-27 tahun pada 1 Juli 2022.

Hari lahir Lee Taeyong dirayakan oleh para penggemarnya di berbagai negara hingga tagar #HAPPYTAEYONGDAY trending di Twitter yang dilansir dari tribunnews.com.

Lee Taeyong mengenyam pendidikan di Sekolah Seni Pertunjukan Seoul, sementara itu saat sekolah ia menyukai pelajaran seni.

Ternyata Lee Taeyong gemar mendengarkan musik, bermain game, menonton film dan memesan makanan lezat.

Memiliki keahlian rapper dan dance, Lee Taeyong dianggap sebagai anggota NCT yang memiliki magnet panggung terkuat.

Ternyata sebelum bergabung ke SM Entertainment, Lee Taeyong memiliki mimpi menjadi petugas pemadam kebakaran.

Lee Taeyong ikut casting di SM Entertainment tahun 2012 dan menjadi bagian dari grup predebut SM Rookies.

Sebagai seorang leader, ternyata Lee Taeyong dikenal sebagai orang yang pintar memasak, percaya diri, sangat baik, peduli dengan orang lain.

Meski terlihat dingin di luar tetapi Lee Taeyong orang yang sangat baik.

Ia memiliki kebiasaan unik yaitu menggigit kuku jari dan selalu mencuci tangan.

Selain itu Lee Taeyong merupakan anggota NCT yang paling pelupa.

Hal itu membuatnya sering kehilangan banyak hal.

Lee Taeyong sendiri memiliki motto hidup yang selalu menjadi pegangan ia ketika menjalani kehidupan yaitu “mari menjadi orang baik”.

 
 

https://www.grid.id/read/043379071/tak-disangka-ini-impian-lee-taeyong-leader-nct-sebelum-bergabung-di-sm-entertainment?page=2

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm