Walikota Pangkalpinang Resmikan Rumah Layak Huni Di Kelurahan Melintang
Walikota Pangkalpinang Resmikan Rumah Layak Huni Di Kelurahan Melintang ( Humas Kominfo Pangkalpinang)

Walikota Pangkalpinang Resmikan Rumah Layak Huni Di Kelurahan Melintang

7 Agustus 2022 17:00 WIB

SONORABANGKA.ID - Rumah layak huni di Kelurahan Melintang, bantuan dari CSR PT Timah Tbk diresmikan oleh Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil (Molen), Sabtu (6/8/2022).

Pembangunan rumah warga milik ibu Asna tersebut dibedah karena memang masuk kategori rumah tak layak huni.


Ibu Asna juga merupakan salah satu warga yang mendapatkan bantuan keluarga harapan. Sehingga Lewat bantuan PT Timah, akhirnya dari RT, RW, warga setempat hingga Pemuda Pancasila (PP) gotong royong memperbaiki rumah untuk Ibu Asna.


Walikota Maulan Aklil mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait juga terkhusus kepada PT Timah Tbk yang sudah ikut berperan membantu tempat tinggal Ibu Asna dari tidak layak huni menjadi layak huni.


"Program prioritas bedah rumah layak huni ada sekitar 1.666 dari tahun 2018. Sejak saya menjabat, sudah hampir 2000 unit rumah layak huni kita bangun, dan ini harus kita canangkan terus agar tidak ada lagi warga Kota Pangkalpinang yang tinggal ditempat yang tidak layak," pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm