Presiden Joko Widodo saat menyampaikan pidato kenegaraandi Gedung Parlemen, Jakarta, Selasa (16/8/2022).
Presiden Joko Widodo saat menyampaikan pidato kenegaraandi Gedung Parlemen, Jakarta, Selasa (16/8/2022). ( FOTOGRAFER PRIBADI PRESIDEN/AGUS SUPARTO)

Filosofi Baju Paksian BaBel di Sidang Tahunan MPR yang Dipakai Jokowi

17 Agustus 2022 15:22 WIB

SonoraBangka.id - Pada Selasa (16/08), sidang tahunan MPR, DPR, dan DPD dilaksanakan di Kompleks Parlemen, Senayan Jakarta.

Presiden Joko Widodo pun hadir dalam sidang tahunan MPR, DPR, dan DPD tersebut.

Seperti diketahui, sejak tahun-tahun sebelumnya, di sidang tahunan ini Presiden Joko Widodo selalu mengenakan pakaian adat khas daerah di Tanah Air.

Kali ini Presiden Jokowi mengenakan baju Paksian yang menjadi pakaian adat dari Bangka Belitung.

Jokowi mengenakan pakaian adat Paksian berwarna hijau dengan motif Pucuk Rebung.

Pakaian tersebut terdiri dari jubah panjang sebatas betis, celana panjang, selempang dan kain tenun cual khas Bangka.

Penutup kepala Jokowi menggunakan sungkon. 

Dikutip dari Kompas.com, baju adat ini memiliki warna asli merah.

Namun dengan perkembangan zaman warna baju menyesuaikan dengan keinginan pemakainya.  

Melalui unggahan instagram @jokowi, terungkap makna di balik pakaian adat yang dikenakan Persiden Jokowi.

"Baju adat yang saya kenakan ini adalah baju Paksian dari Provinsi Bangka Belitung dengan motif Pucuk Rebung yang melambangkan kerukunan, dan warna hijau dipilih karena mengandung filosofi kesejukkan, harapan dan pertumbuhan," ujar Jokowi.

Dengan di pakainya baju adat Paksian ini, tentunya kita sebagai masyarakat Bangka Belitung turut berbangga hati, buka begitu?

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053430152/presiden-jokowi-pakai-baju-adat-paksian-asal-bangka-belitung-di-sidang-tahunan-mpr-ternyata-ini-filosofinya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm