Ilustrasi logo PS5
Ilustrasi logo PS5 ( KOMPAS.com)

Sony Naikkan Harga PS5 di Sejumlah Wilayah

25 Agustus 2022 16:26 WIB

SonoraBangka.ID - Sony mengumumkan kenaikan harga konsol PlayStation 5 (PS5) di sejumlah wilayah distribusinya.

Kenaikan harga tersebut disampaikan langsung oleh President & CEO Sony Interactive Entertainment (SIE), Jim Ryan.

Menurut Jim, pihaknya terpaksa menaikkan harga PS5 karena tantangan ekonomi global yang dihadapi sejumlah perusahaan dunia saat ini.

"Saat ini, kami memantau bahwa tingkat inflasi global cukup tinggi. Selain itu, nilai mata uang global juga semakin menghkawatirkan, yang tentunya berdampak pada konsumen dan tekanan pada banyak industri," ujar Jim dalam sebuah pengumuman, dikutip dari BlogPlayStation, Kamis (25/8/2022).

"Berdasarkan beragam pertimbangan tersebut, SIE telah membuat keputusan sulit dan terpaksa menaikkan harga eceran yang direkomendasikan (RRP) untuk konsol game PS5 di beberapa pasar tertentu," imbuh Jim.

Jim melanjutkan, pasar atau wilayah yang bakal mengalami peningkatan harga PS5 adalah pasar Eropa, Timur Tengah dan Afrika (EMEA), Asia-Pasifik (APAC), Amerika Latin (LATAM), serta Kanada.

Sementara itu untuk wilayah Amerika Serikat (NA), Jim memastikan bahwa pasar tersebut tak terkena imbas kenaikan harga PS5.

Selengkapnya, berikut daftar wilayah yang mengalami peningkatan harga PS5, lengkap dengan harga PS5 terbaru untuk versi Disc dan Digital di pasar tersebut:

1. Eropa

  • PS5 with Ultra HD Blu-ray disc drive – 549,99 Euro (sebelumnya 499,99 Euro)
  • PS5 Digital Edition – 449,99 Euro (sebelumnya 399,99 Euro)

2. Inggris

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm