Legend of Two Sisters in the Chaos
Legend of Two Sisters in the Chaos ( KOMPAS.com/Patrick Jonathan Lugito)

Sinopsis Legend of Two Sisters in the Chaos, Kekacauan Perebutan Tahta

5 Oktober 2022 08:57 WIB

SonoraBangka.IDLegend of Two Sisters in the Chaos adalah serial drama China yang rilis pada tahun 2020.

Drama ini disutradarai oleh Francis Nam dan Ally Wong.

Serial China ini dibintangi oleh Aarif Rahman, Meng Zi Yi, Li Yi Tong, dan Wang Zhuo Cheng. 

Legend of Two Sisters in the Chaos menceritakan tentang keluarga Fu yang terkenal pada era Dinasti Zhou.

Keluarga tersebut memiliki dua putri dengan kepribadian saling bertolak belakang. 

Putri pertama bernama Fu Yu Zhan, seorang perempuan yang sangat berani dan terkenal karena kecerdasannya.

Putri bungsu keluarga Fu bernama Fu Jin Zhan, seorang perempuan pemberani, pandai ilmu bela diri, namun cenderung sembrono. 

Sedangkan ayah mereka, Menteri Fu, merupakan pejabat tertinggi di kerajaan yang bertanggung jawab mengelola seluruh tentara.

Ada sebuah ramalan yang menyebutkan bahwa salah satu putri keluarga Fu akan menjadi permaisuri di masa depan.

Hal tersebut membuat para musuh kerajaan menyerang putri-putri keluarga Fu agar bisa menghancurkan tahta.

Keduanya akhirnya jatuh cinta kepada dua orang laki-laki yang saling bertentangan yang membuat mereka berseberangan. 

Namun sebuah peristiwa tak terduga akhirnya menyatukan kedua saudara perempuan dari keluarga Fu tersebut.

Mereka harus bersatu untuk menyelamatkan kerajaan di tengah kekacauan perebutan tahta. 

Saksikan Legend of Two Sisters in the Chaos yang bisa ditonton melalui WeTV.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sinopsis Legend of Two Sisters in the Chaos, Kekacauan Perebutan Tahta", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2022/10/04/171633866/sinopsis-legend-of-two-sisters-in-the-chaos-kekacauan-perebutan-tahta?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm