Abang Hertza : harapkan APBD 2023 Dapat Tingkatkan Perekonomian Masyarakat Pangkalpinang
Abang Hertza : harapkan APBD 2023 Dapat Tingkatkan Perekonomian Masyarakat Pangkalpinang ( Humas DPRD Pangkalpinang)

Abang Hertza : harapkan APBD 2023 Dapat Tingkatkan Perekonomian Masyarakat Pangkalpinang

3 November 2022 18:59 WIB

SONORABANGKA.ID - Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza menyatakan DPRD Kota Pangkalpinang sudah menyetujui anggaran APBD Tahun 2023 Pemkot Pangkalpinang, dan Seluruh fraksi DPRD Kota Pangkalpinang sudah menyampaikan saran, tanggapan dan koreksi terhadap rancangan APBD Kota Pangkalpinang tahun 2023 tersebut.

Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza menyampaikan perencanaan pembangunan yang ditargetkan dalam rancangan APBD tahun anggaran 2023 oleh Pemkot Pangkalpinang sudah berdasarkan pada ketentuan perundang-undangan.

“APBD Pemkot Pangkalpinang yang sudah disetujui tersebut sudah sesuai dengan agenda Permendagri dan peraturan perundang-undang yang mengamanatkan bahwa, minimal satu bulan sebelum berakhir tahun Anggaran itu harus sudah diselesaikan," kata Abang Hertza setelah menghadiri rapat badan anggaran DPRD Kota Pangkalpinang. Rabu (2/11/22).

Ia menambahkan, anggaran APBD Tahun 2023 Pemkot Pangkalpinang ini adalah anggaran dalam rangka recovery pasca pandemi Covid-19, oleh karena itu di harapkan anggaran APBD Tahun 2023 ini dapat memberikan dampak langsung dalam tingkatkan perekonomian masyarakat Kota Pangkalpinang.


"Anggaran APBD 2023 ini sudah sesuai dengan schedule yang sudah ditetapkan on the track dan sudah sesuai dengan yang disampaikan Walikota Pangkalpinang, dan insyaallah, ini akan memberikan manfaat kepada masyarakat Kota Pangkalpinang,” pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm