Ilustrasi
Ilustrasi ( https://www.ruangmom.com/ )

Silent Treatment, Apa Dampaknya dalam Hubungan Suami Istri?

26 Desember 2022 09:58 WIB

SonoraBangka.id - Secara ringkas, silent treatment bisa diartikan sebagai penolakan untuk berkomunikasi secara verbal dengan orang lain.

Silent treatment dalam hubungan suami istri menjadi tanda jika rumah tangga tidak berjalan sehat.

Tak sedikit yang mempertanyakan mengapa silent treatment terjadi dalam sebuah pernikahan.

Nyatanya, hal ini bisa disebabkan karena seseorang tidak tahu bagaimana cara mengelola emosi dan perasaan mereka.

Dilansir dari Choosing Therapyketika seseorang mengalami konflik dalam hubungan suami istri mereka akan merasakan kesedihan dan kekecewaan yang signifikan.

Karena hal itulah mereka merasa kewalahan dalam mengatur kondisi emosional.

Tak hanya itu, silent treatment juga bisa disebebkan karena pola komunikasi yang berjalan kurang baik.

Padahal, komunikasi menjadi hal penting dalam sebuah hubungan yang sehat.

Hubungan pernikahan yang tidak memiliki berbagai macam konflik serta kesalahpahaman.

Bukan tidak mungkin jika silent treatment akan berdampak pada rumah tangga.

Dampak Silent Treatment

Dilansir dari laman Verrywell Mindsilent treatment dalam hubungan suami istri akan membuat seseorang yang terlibat dipenuhi oleh rasa bersalah.

Pasalnya, pada situasi ini pasangan akan menolak untuk berbicara dan berkomunikasi.

Beberapa orang mungkin menilai jika diam lebih baik, nyata hal ini tidak berlaku saat kamu dan pasangan sedang bertengkar.

Jika hubungan pernikahan sedang dihadapkan konflik, menenangkan diri menjadi hal yang perlu dilakukan namun bukan berarti kamu menutup komunikasi. 

Setalah masing-masing berada dalam kondisi emosional yang stabil, ambil waktu untuk berkomunikasi, mencari penyebab permasalahan, dan mencari solusi.

Jarang diketahui, silent treatment juga menjadi upaya pasangan untuk mengontrol kamu dan hubungan yang dijalani.

Bahkan perilaku ini juga menjadi upaya pasangan untuk membungkammu dan menyalahkan dirimu.

Tanda Silent Treatment

Sementara itu, tak sedikit seseorang yang mengabaikan berbagai tanda silent treatment.

Berikut ini hal-hal yang termasuk tanda silent treatment yakni:

- Mendiamkan tanpa mengajak komunikasi.

- Bersikap dingin selama beberapa hari.

- Menolak untuk berbicara maupun kontak mata.

- Mengabaikan pesan atau panggilanmu.

- Menolak mengakhiri silent treatment hingga kamu memohon dan meminta maaf.

Nah, itu tadi berbagai dampak dan tanda silent treatment dalam hubungan suami istri.

Bagaimana, apakah kamu pernah mengalaminya?

Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/533628560/wajib-tahu-ini-dampak-silent-treatment-dalam-hubungan-suami-istri?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm