Marc Marquez(Foto: Twitter Marc Marquez)
Marc Marquez(Foto: Twitter Marc Marquez) ( KOMPAS.COM)

Motor RC213V Melempem, Marquez Posisi ke-13 pada Tes Sepang Hari Kedua

12 Februari 2023 20:36 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Pebalap Repsol Honda Marc Marquez datang ke tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia dengan semangat penuh. Pebalap asal Spanyol itu menjajal empat motor prototipe musim 2023.

Empat motor terdisi dari satu motor livery Repsol Honda dan tiga motor hitam. Pada tes Sepang hari kedua, Sabtu (11/2/2023), Marc mengeliminasi dua motor sehingga cuma tersisa dua motor yang akan dia jajal lagi pada Minggu (12/2/2023).

Satu yang dieliminasi ialah motor livery Repsol Honda. Adapun untuk motor hitam, juara dunia delapan kali itu mengatakan motor yang mirip-mirip dengan motor sebelumnya yang akan disisihkan.

"Hari ini, motor berwarna Repsol tidak ada di dalam kotak karena itu adalah motor tahun 2022, dan kami berkonsentrasi pada tiga motor hitam yang berbeda. Kami mencoba ketiga motor, satu sudah kami buang dan besok kami harus terus bekerja," kata Marquez dilasnir dari Crash.net, Minggu (12/2/2023).

Marquez mengatakan dia hanya memiliki satu hari lagi (minggu) untuk menjajal motor baru. Dia harus membuat beberapa prioritas dan fokus pada motor yang membuat perasaannya lebih baik.

“Ada satu motor yang sangat berbeda dan motor itu saya rasa tidak memiliki potensi yang bagus, tapi ada beberapa hal yang menarik," ujar Marquez.

"Jadi sekarang mereka (mekanik Honda) harus menganalisis dan mereka punya waktu satu bulan untuk melanjutkan dengan satu atau lain cara,” kata Marquez.

Di tes hari kedua Sabtu (11/2/2023) Marquez cuma berada di posisi ke-13 di mana prototipe Honda RC123V 2023 hanya mencatat 333,3 kpj. Cukup jauh dari Yamaha yang mencetak 335,4 dan Ducati dengan 336,4 kpj.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Motor RC213V Melempem, Marquez Posisi ke-13 di Tes Sepang Hari Kedua", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/12/104100415/motor-rc213v-melempem-marquez-posisi-ke-13-di-tes-sepang-hari-kedua.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm