Masyarakat beramai-ramai mengantarkan jenazah almarhum KH Ahmad Hijazi ke tempat pemakaman umum Desa Kemuja Kecamatan Mendobarat Kabupaten Bangka, Senin (13/3/2023).
Masyarakat beramai-ramai mengantarkan jenazah almarhum KH Ahmad Hijazi ke tempat pemakaman umum Desa Kemuja Kecamatan Mendobarat Kabupaten Bangka, Senin (13/3/2023). ( Bangkapos.com/Rizky Irianda Pahlevy)

Salah Satu Ulama Bangka Belitung Berpulang, Selamat Jalan KH Ahmad Hijazi , Surga Allah SWT Menantimu

14 Maret 2023 08:44 WIB

SonoraBangka.id - Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun... Bangka Belitung kehilangan sosok ulama kharismatik.

 KH Ahmad Hijazi, Pimpinan Pondok Pesantren Al-Islam Kemuja.

KH Ahmad Hijazi meninggal dunia di RSUD Depati Hamzah Pangkalpinang pada hari Senin, (13/3/2023) sekitar pukul 00.22 WIB.

Jenazahnya dimakamkan di pemakaman umum Desa Kemuja Kecamatan Mendobarat Kabupaten Bangka selepas shalat zuhur, kemarin.

Sebelum dimakamkan, jenazah KH Ahmad Hijazi dishalatkan di Masjid Rahmatuddin Desa Kemuja.

Ratusan warga termasuk santri Pondok Pesantren Al-Islam Kemuja ramai-ramai menyalatkan dan mengantarkan jenazah Almarhum ke peristirahatan terakhir.

KH Ahmad Hijazi tidak hanya dikenal sebagai sosok ulama berwibawa dan tegas, namun juga sederhana, humoris dan kharismatik. 

"Beliau kiyai yang berwibawa namun humoris, kalau bertemu dengan Beliau selalu nyaman, karena ke seluruh kalangan cepat membaur. Salah satu guyonan Beliau ke hampir semua orang adalah MTMG atau Makin Tua Makin Ganteng," ujar Direktur LPPOM Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Bangka Belitung, Nardi Pratomo.

KH Ahmad Hijazi merupakan Ketua Komisi Fatwa MUI Babel. Dialah yang menandatangani sertifikat halal di era sebelum BPJPH. Karena itulah dia memiliki jasa yang luar biasa.

"Kami nyaman dan senang kalau ketemu Beliau. Sekarang kami kehilangan sosok guru, kiyai dan orangtua yang merawat kami," kata Nardi.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm