Ilustrasi keramik pada dinding dapur.
Ilustrasi keramik pada dinding dapur. ( SHUTTERSTOCK/LUOXI)

Bisa Buat Semangat Masak,Berikut 5 Cara Bersihkan Dinding Dapur Minyak

19 Maret 2023 15:00 WIB

SonoraBangka -  Menjelang bulan puasa, banyak orang yang sedang bersiap untuk memasak berbagai hidangan lezat untuk sahur dan buka puasa. Namun, ada beberapa hal yang sering terlupakan tak terkecuali seperti membersihkan dinding dapur yang kotor dan berminyak akibat dari aktivitas memasak yang intensif. Dinding dapur yang kotor dan berminyak tidak hanya mengganggu estetika dapur, tetapi juga dapat menjadi tempat berkembang biaknya bakteri dan virus yang dapat membahayakan kesehatan. Jika ingin membersihkannya, simak tips memberihkan dinding dapur agar tetap bersih, higienis, dan siap digunakan untuk menyambut bulan puasa. 

1. Siapkan alat dan bahan untuk membersihkan dinding dapur

Dilansir dari laman The Kitchn, kamu perlu menyiapkan beberapa alat dan bahan. Seperti tisu dapur, air hangat, kain serbet, sabun cuci, spon, 1 cangkir soda kue, cuka putih, dan handuk bersih.

2. Usap cipratan minyak dengan tisu dapur

Gunakan tisu dapur untuk mengusap cipratan minyak yang menempel di dinding dapur. Setelah itu, bahasi kain serbet dengan air hangat dan usapkan kembali.

3. Campurkan sabun cair dengan air hangat

Di lain wadah, kamu bisa mencampurkan sabun cair dengan air hangat. Setelah itu, masukkan spons ke dalam larutan tersebut. Usapkan spons di bekas cipratan minyak agar kotoran terangkat sempurna.

4. Campurkan soda kue dengan air hangat

Kalau dinding dapur di rumahmu memiliki noda membandel, gunakan campuran air hangat dan soda kue. Oleskan pasta pada dinding dan gosok dengan kain serbet kering. Biarkan selama lima menit kemudian gosok kembali hingga noda terangkat.

5. Gunakan cuka

Cuka bisa kamu gunakan untuk penyelesaian dalam membersihkan noda membandel di dinding dapur. Campurkan cuka dan air hangat kemudian masukkan ke dalam botol semprot. Semprotkan cairan cuka pada bekas minyak, diamkan selama lima menit dan bilas dengan kain kering.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Cara Bersihkan Dinding Dapur dari Minyak, Bikin Masak Makin Semangat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/03/17/120700175/5-cara-bersihkan-dinding-dapur-dari-minyak-bikin-masak-makin-semangat.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm