Dr. Fitri Ramdhani Harahap, M.Si. - Dosen Prodi Sosiologi FISIP UBB dan Ketua ISI Wilayah Babel
Dr. Fitri Ramdhani Harahap, M.Si. - Dosen Prodi Sosiologi FISIP UBB dan Ketua ISI Wilayah Babel ( )

Viral Aksi Premanisme di Pangkalpinang, Pengamat Sosial Ungkap Ada Ketimpangan dalam Masyarakat

10 April 2023 21:20 WIB

SONORABANGKA.ID - Beberapa hari  lalu beredar video aksi kekerasan atau premanisme, di kawasan Taman Dealova dan juga kawasan pusat perbelanjaan Ramayana Kota Pangkalpinang.

Walau rentetan kejadian yang bertepatan bulan suci Ramadan tersebut telah ditangani oleh pihak berwajib, namun cukup memancing keresahan masyarakat jelang hari raya Idulfitri ini. 

Menanggapi aksi kekerasan yang viral tersebut, akademisi dan pengamat sosial Universitas Bangka Belitung Fitri Ramadani Harahap memberikan pandangannya.

Menurut Fitri secara sosiologis, premanisme muncul lantaran adanya ketimpangan antara kelas dan struktur sosial di dalam masyarakat, seperti kelas yang memiliki modal dengan yang tidak memilikinya.

"Kemudian kelas berpendidikan tinggi dan kelas berpendidikan rendah. Adanya kesenjangan ini menimbulkan konsekuensi terjadinya perebutan kepentingan, yang memunculkan ketidakpuasan dan protes," ujar Fitri saat dihubungi Bangkapos.com, Senin (10/4/2023).

Ia mengatakan, munculnya aksi tersebut biasanya terdapat pada kelompok-kelompok kepentingan, yang memiliki akses dan kontrol terhadap sumber-sumber uang seperti retribusi untuk parkir, uang keamanan dan uang sewa yang tidak setiap kelompok bisa mendapatkannya. 

"Dalam kondisi ini, saat pihak yang berwenang tidak secara adil dan bijaksana mengatur kelompok mana yang seharusnya mendapatkan penghasilan, maka tindakan premanisme muncul sebagai bentuk sikap protes untuk mengungkapkan keinginan mereka," katanya.

Sementara itu, menurutnya persoalan premanisme juga muncul karena ketidakmampuan kelompok-kelompok yang lemah atau bawah untuk bertahan dalam struktur sosial perkotaan yang dinamis. 

"Pendidikan dan ketrampilan yang rendah, keterbatasan materi, keterbatasan kemampuan, menjadi faktor yang membuat kelompok lemah atau bawah tidak mampu bersaing," lanjut Fitri.

"Sehingga jalan yang dipilih adalah melakukan tindakan agresif seperti tindakan kekerasan, mengancam, mengintimidasi, atau merusak, untuk menunjukkan keinginan mereka," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Viral Aksi Premanisme di Kota Pangkalpinang, Pengamat Sosial Sebut Ada Ketimpangan dalam Masyarakat, https://bangka.tribunnews.com/2023/04/10/viral-aksi-premanisme-di-kota-pangkalpinang-pengamat-sosial-sebut-ada-ketimpangan-dalam-masyarakat.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm