Ilustrasi pembersihan karang gigi atau scaling.
Ilustrasi pembersihan karang gigi atau scaling. ( Sumber: Kompas.com)

Sering Melakukan Ini Jadi Penyebab Munculnya Karang Gigi, Apa Itu?

17 April 2023 11:19 WIB

SonoraBangka.idKarang gigi merupakan lapisan plak yang mengeras pada gigi, yang terbentuk dari sisa makanan, air liur serta bakteri.

Tahu enggak, sih, terdapat beberapa kebiasaan yang menjadi penyebab munculnya karang gigi?

Kebiasaan-kebiasaan ini sering kita abaikan sehingga menjadi penyebab munculnya karang gigi.

Salah satu kebiasaan yang sering kita lakukan hingga terjadinya karang gigi yakni kurangnya menjaga kebersihan mulut dan gigi.

Akibat kurangnya menjaga kebersihan gigi, sisa makanan dan minuman dapat mengendap dan membentuk plak.

Sahabat NOVA senang mengonsumsi makanan dan minuman tinggi gula? Nah, ini juga jadi salah satu faktor yang mengakibatkan karang gigi.

Gula adalah sumber makanan bagi bakteri yang hidup di dalam mulut. Jika terlalu banyak gula yang masuk ke dalam mulut, bakteri tersebut akan lebih mudah berkembang biak dan membentuk plak.

Tak hanya itu, kebiasaan merokok atau mengunyah tembakau dapat memperparah kondisi karang gigi. 

Seperti diketahui, fluoride membantu mencegah kerusakan gigi dan memperkuat email gigi.

Sebaiknya, jangan sampai kita kekurangan fluoride sebab dapat membuat gigi lebih rentan terhadap plak dan kerusakan gigi.

Selain beberapa kebiasaan di atas, faktor lainnya ialah perubahan hormonal.

Perubahan hormonal pada perempuan, seperti selama kehamilan atau menopause, penyakit medis tertentu, seperti diabetes dan gangguan sistem kekebalan tubuh bisa menyebabkan terjadinya karang gigi.

Jadi, mulai sekarang yuk kita jaga kesehatan gigi dan juga mulut kita, karena karang gigi yang didiamkan bisa menyebabkan penyakit yang lebih serius, lho.

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053759536/baru-tahu-ternyata-ini-penyebab-munculnya-karang-gigi-salah-satunya-sering-dilakukan?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm