Menurut Dr. Nikola Djordjevic dari DisturbMeNot, manfaat antioksidan dalam kopi antara lain:
1. Menurunkan risiko kanker
2. Menurunkan risiko penyakit jantung
3. Menjaga dari penyakit hati
4. Menurunkan diabetes
5. Risiko kematian dini yang rendah
2. Memperbaiki suasana hati
Menurut studi, menyeruput secangkir kopi panas dapat memperbaiki suasana hati seseorang.
"Secangkir kopi panas di pagi hari sebenarnya bisa membuat seseorang memiliki pola pikir yang lebih positif," kata Karin Adoni, ahli nutrisi dan pelatih kesehatan bersertifikat.
Faktanya, sebuah studi pada 2009 yang diterbitkan dalam jurnal Science menemukan bahwa seseorang yang minum kopi panas akan mendapatkan kehangatan fisik.