SonoraBangka.id - Mi aceh adalah masakan khas Aceh yang memiliki dua varian, yaitu mi aceh goreng dan mi aceh kuah. Kamu bisa membuat mi aceh kuah dibuat dari bahan mi basah, udang, daging sapi, taoge, kol, tomat, daun bawang, dan seledri. Mi aceh kuah dibumbui dengan bawang merah, bawang putih, cabai merah, kunyit, kaldu, cabai bubuk, garam, kecap manis, merica, kapulaga, dan cuka masak. Simak resep mi aceh kuah berikut ini, dikutip dari buku "25 Resep Jajanan Kaki Lima Nusantara" (2011) karya Nursaadah terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep mi aceh kuah
Bahan:
250 gram daging sapi, iris 1x2 cm
200 gram udang pancet, kupas kulitnya, sisakan ekornya
400 gram mi basah bulat besar, bilas air hangat, tiriskan
75 gram taoge, bersihkan
100 gram kol, iris
100 gram tomat
2 batang daun bawang, potong 1 cm