Apalagi, jika dilengkapi dengan belt dan aksesori seperti kalung yang akan semakin meningkatkan look kamu.
Sementara itu untuk sepatu dan tas, kamu bisa memilih ankle strap heels yang tidak terlalu tinggi dan handbag berwarna hitam.
Dengan demikian, rok yang kamu pakai akan stand out dari warna fashion item lainnya yang kamu kenakan.
2. Cape blazer untuk business casual outfit
Jika kamu tertarik untuk tampil dengan dress code business casual, outfit ini bisa kamu sontek untuk fine dining dengan pasangan.
Padu padan cape blazer dengan slim fit trouser ini akan membuatmu tampil classy saat makan malam nanti.
Apalagi, jika kamu memilih blazer dan celana berwarna putih seperti ini, maka kamu akan tampak semakin mencolok.
Agar semakin classy, kamu bisa memakai heels berwarna putih dan anting silver, ya.
Lalu, untuk tas, kamu bisa memilih clutch dengan warna rose gold untuk memberikan sedikit sentuhan warna.