Genangan air di RT 02 Desa Rebo akibat hujan deras Kamis (20/7/2023)
Genangan air di RT 02 Desa Rebo akibat hujan deras Kamis (20/7/2023) ( Ist)

Sebagian Wilayah di Sungailiat Tergenang Air, BPBD Bangka Terus Lakukan Pemantauan

20 Juli 2023 15:52 WIB

SonoraBangka.id - Hujan deras yang mengguyur Kota Sungaliat Kabupaten Bangka sejak pukul 09.00 WIB membuat sejumlah titik tergenang air, Kamis (20/7/2023).

Anggota BPBD Bangka terus melakukan pemantauan dan melakukan patroli pengecekan ke sejumah wilayah.

"Ada beberapa wilayah yang mulai tergenang air saat ini hujan masih turun dikhawatirkan genangan air semakin tinggi kita imbau masyarakat waspada banjir," kata  Kepala BPBD Bangka, Ridwan kepada Bangkapos.com.

Kekhawatiran terjadinya banjir menurut Ridwan bukan tanpa alasan.

Pasalnya saat ini pasang air laut terjadi sore hari, sehingga dikhawatirkan akan menghambat air turun.

"Kan sekarang pasang naik sore hari kalau terus hujan deras air akan terhambat sehingga berpotensi banjir," kata Ridwan. 

Ridwan mengatakan, pantauan pihaknya salah satu wilayah yang mulai tergenang air adalah di RT 2 Desa Rebo.

Selain itu wilayah lain yang kerap langganan genangan air seperti Kampung Sidodadi, Air Anyir dan Parit Pekir terus dipantau.

"Mudah mudahan hujan segera reda karena infonya hari ini pasang tinggi," kata Ridwan.

Ridwan juga menginfomasikan bahwa di RT 5 Desa Rebo ada rumah warga yang diterjang angin ribut.

"Masih kita data anggota sedang kelokasi," kata Ridwan.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Waspada Banjir, Beberapa Wilayah di Sungailiat Tergenang Air, BPBD Bangka Terus Lakukan Pemantauan, https://bangka.tribunnews.com/2023/07/20/waspada-banjir-beberapa-wilayah-di-sungailiat-tergenang-air-bpbd-bangka-terus-lakukan-pemantauan.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm