Ilustrasi kacang almon.
Ilustrasi kacang almon. ( Kafeel Ahmed/ Pexels)

Baik Dikonsumsi Secara Rutin, Berikut 7 Makanan Pelancar Asi

3 Agustus 2023 06:34 WIB

SonoraBangka.id -  Sebagian ibu menyusui mungkin pernah merasa produksi ASI terasa kurang lancar. Ada beberapa jenis makanan yang bisa dikonsumsi secara teratur untuk memperlancar ASI. Dilansir dari laman Healthline, beberapa wanita merasa mengonsumsi makanan tersebut mendatangkan perbedaaan besar bagi produksi ASI.

1. Sayuran hijau

Dalam laman tersebut, dijelaskan kalau sayuran hijau merupakan sumber enzim, vitamin, dan mineral yang cukup penting bagi tubuh. Kamu bisa coba mengonsumsi sawi hijau, kangkung, bayam, lobak untuk menginkatkan kandungan fitoestrogen dalam tubuh sehingga mendukung adanya laktasi.

2. Pepaya hijau

Pepaya hijau merupakan sumber vitamin A dan C yang tinggi dan baik untuk tubuh. Setiap buah kecil pepaya hijau mengandung hampir 100 miligram vitamin C. Sebaiknya, konsumsi dalam keadaan direbus agar teksturnya cukup lunak.

3. Biji-bijian

Biji-bijian dikenal memiliki sifat antibiotik dan antiinflamasi yang terkenal. Kamu bisa mengonsumsi gandum, beras merah, hingga jelai untuk meningkatkan produksi susu ibu.

4. Kacang

Ada beberapa jenis kacang yang dianjurkan untuk dikonsumsi ibu hamil, seperti kacang mete, kacang kenari, dan kacang almond untuk mendukung produksi ASI.

5. Biji wijen

Biji wijen dikenal sebagai galactagogue Asia yang tinggi dengan kalsium. Kamu bisa mengonsumsi biji wijen untuk berbagai topping mi goreng atau nasi goreng.

6. Biji adas

Biji adas bisa ditambahkan ke dalam makanan sebagai penambah rasa. Kamu bisa megonsumsinya dalam bentuk mentah atau matang. Biji ada punya kandungan estrogen yang bisa membantu ibu menyusui memproduksi ASI lebih banyak.

7. Bawang putih

Dilansir dari laman Very Well Family, bawang putih cukup bergizi dan biasa digunakan untuk sebagian besar makanan. Dalam sebuah penelitian, susu dengan rasa bawang putih bisa membantu bayi bisa menyusu lebih lama. Namun, di sisi lain beberapa anak mungkin akan tidak toleran dengan bawang putih.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Makanan Pelancar ASI, Baik Dikonsumsi Secara Rutin", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/08/01/131300675/7-makanan-pelancar-asi-baik-dikonsumsi-secara-rutin.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm