Pemerintah Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat, gelar pawai dan karnaval peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), Sabtu (18/9/2023) pagi.
Pemerintah Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat, gelar pawai dan karnaval peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), Sabtu (18/9/2023) pagi. ( Istimewa)

2000-an Peserta hingga Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Karnaval HUT ke-78 RI di Tempilang

20 Agustus 2023 07:07 WIB

SonoraBangka.id - Pemerintah Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat gelar pawai dan karnaval peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), Sabtu (18/9/2023) pagi.

Ribuan masyarakat Tempilang antusias menonton kegiatan tersebut. Hingga memadati sisi jalan dan halaman rumah warga.

Camat Tempilang Rusian saat dikonfirmasi Sabtu (19/8/2023) malam, menjelaskan bahwa tiap tahun rangkaian kegiatan peringatan HUT RI di Tempilang sangat meriah.

"Alhamdulillah peserta dan masyarakat sangat antusias dan semangat. Tahun ini diikuti oleh 105 tim pawai gerak jalan dan karnaval. Tiap tim terdiri dari 22 orang, artinya pesertanya saja diikuti oleh 2000-an orang," kata Rusian.

Ditambahkannya, tentu ini adalah sesuatu yang patut diberi apresiasi karena dengan moment ini masyarakat selalu ingat dan semangat dalam memelihara dan memupuk rasa cinta pada negara dan bangsa ini.

"Untuk Agustus tahun ini kegiatan kita di kecamatan memang cukup padat, pada tanggal 20 besok pagi kita menyelenggarakan prosesi kirab Api Obor Porprov dan insyaallah juga masyarakat menyambut antusias event tersebut," ungkapnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada seluruh kepanitiaan, seluruh donatur dan sponsor yang telah berkontibusi, Polsek Tempilang dan Koramil, puskesmas serta pihak lainnya yang terlibat.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Karnaval HUT ke-78 RI di Tempilang, Ada 2000-an Peserta, https://bangka.tribunnews.com/2023/08/19/ribuan-masyarakat-antusias-saksikan-karnaval-hut-ke-78-ri-di-tempilang-ada-2000-an-peserta.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm