Ilustrasi kamar tidur bernuansa mewah. (PEXELS/MAX RAHUBOVSKIY)
Ilustrasi kamar tidur bernuansa mewah. (PEXELS/MAX RAHUBOVSKIY) ( KOMPAS.COM)

6 Arti Untuk Posisi Tempat Tidur yang Menunjukkan Kepribadian Anda

12 September 2023 18:17 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Tempat tidur menjadi furnitur utama sekaligus titik fokus di kamar tidur. Maka itu, penempatan tempat tidur di kamar tidur tidak boleh sembarangan.

Pasalnya, salah-salah penempatan dapat mengganggu serta berpengaruh pada kualitas tidur. Selain itu, posisi tempat tidur juga menunjukkan tentang diri Anda. 

Seperti diketahui, kamar tidur adalah tempat beristirahat, memulihkan diri, serta mengisi ulang energi. 

Theresa Cheung, ahli pengurai mimpi dan penulis buku, The Dream Dictionary, mengatakan kamar tidur adalah ruang pribadi yang intim, yang membuat Anda dapat menjadi diri sendiri.

Jadi, tentu saja bagaimana menata tempat tidur akan mencerminkan gaya kepribadian Anda.

Tren kamar tidur bisa datang dan pergi, tapi kepribadian kitalah yang paling menentukan menemukan inspirasi dekorasi kamar tidur. 

Artinya, banyak orang percaya pilihan yang kita buat terkait tata letak kamar tidur tidak hanya menyampaikan pesan tentang siapa kita, tapi juga mengandung petunjuk yang dapat membantu untuk lebih memahami diri sendiri.

Dengan penjelasan tersebut, Theresa menguraikan sejumlah arti posisi tempat tidur yang menunjukkan kepribadian Anda disadur dari Ideal Home, Selasa (12/9/2023).     

Satu sisi menghadap ke dinding

Ketika berbicara tentang apa yang dikatakan posisi tempat tidur tentang diri Anda (selain denah lantai dan ruang yang dimiliki), Theresa mengatakan salah satu paling mudah diuraikan adalah tempat tidur dengan satu sisi menghadap ke dinding.

"Merasa aman sangat penting meski ini berarti menunjukkan Anda orang yang setia dan dapat dipercaya serta orang-orang dapat bergantung pada Anda. Ini dapat menunjukkan keengganan untuk keluar dari zona nyaman Anda," katanya.

Bila ini adalah posisi tempat tidur yang Anda sukai, pastikan menantang diri Anda sendiri dengan perspektif dan pengalaman baru.

Tapi, jangan berlebihan. Cukup ambil risiko (yang sudah diperhitungkan) sesekali. Kesuksesan tidak ditemukan di zona nyaman. 

Posisi komando

Dalam feng shui, posisi komando adalah tempat tidur menghadap pintu, tapi tidak sejajar dengan pintu. Ini adalah arti posisi tempat tidur yang sangat positif.

"Ini menunjukkan Anda adalah seseorang yang berempati, dapat melihat gambaran lebih besar, dan memahami perspektif lain selain perspektif Anda sendiri," ucap Theresa.

Sudut pandang luas ini akan sangat membantu Anda dan diminati selama mengingat untuk menetapkan batasan serta menghargai kebahagiaan diri sendiri juga kebahagiaan orang lain. 

Kepala tempat tidur bersandar pada dinding

Ini adalah hal kuno, tapi menyadarkan kepala tempat tidur bersandar pada dinding adalah posisi terbaik meletakkan tempat tidur

"Anda cenderung berkepala dingin dan rasional dalam pendekatan terhadap kehidupan," kata Theresa.

Selain itu, cenderung menjadi pendebat yang hebat dan pembicara berpengetahuan luas, sering berdebat dengan orang lain yang secara naluriah meminta pendapat dan nasihat Anda.

Therasa menjelaskan, memperhatikan mereka yang membiarkan kepala kita yang besar menjadi pusat perhatian cenderung menjadi pemimpin alami. Anda hanya perlu memastikan menghargai kreativitas Anda sama besarnya dengan logika

"Menemukan keseimbangan di antara keduanya adalah kunci kebahagiaan Anda," tambahnya. 

Posisi peti mati

Ketika mendengar kata "peti mati", sulit tidak mengasumsikan hal terburuk. Arti posisi tempat tidur ini memang menunjukkan kepribadian buruk seseorang. 

Namun, Theresa menawarkan sebuah ide menarik tentang hal yang tidak boleh dilakukan dalam feng shui klasik ini. 

"Dalam feng shui, ini dianggap sebagai posisi tempat tidur yang sial karena Anda berhadapan langsung dengan pintu dan bergantung pada kekuatan luar di luar kendali Anda," jelasnya.

Namun, jika tempat tidur berada di posisi ini, jangan panik. Anda dapat mengubahnya menjadi keuntungan dengan memahami bahwa pikiran, perasaan, dan tindakan Anda selalu berada dalam kendali serta apa yang Anda yakini, rasakan, dan lakukan sering kali adalah apa yang Anda tarik.

Pada dasarnya, Theraas mengatakan Anda bisa memilih melepaskan kecurigaan dan percaya hal-hal baik akan datang melalui pintu.      

Kepala tempat tidur di bawah jendela 

Menurut Therasa, arti posisi tempat tidur dengan kepala di bawah jendela adalah posisi yang menandakan Anda adalah orang yang sangat intuitif. 

"Daripada menebak-nebak insting Anda, mulailah mempercayainya karena sering kali insting Anda benar," saran Therasa.

Meski hal ini mungkin membuat ide tirai kamar tidur lebih sulit diterapkan dibanding yang lain, Theresa mencatat mereka yang tidur di posisi tempat tidur ini akan terlalu terlibat dalam hal-hal lebih dalam untuk menyadarinya.

"Anda akan merasa paling bahagia saat dekat dengan alam, hewan, dan makhluk hidup, yang berarti pertumbuhan pribadi serta spiritual adalah kompas dan inspirasi Anda," imbuhnya.    

Mengapung

Posisi tempat tidur mengapung atau floating ini adalah seni memposisikan ranjang agar tidak menyentuh dinding.

Sebaliknya, tempat tidur ini mengapung di dalam ruangan dengan ruang di sekelilingnya. Posisi tempat tidur ini biasanya disukai mereka yang memiliki rumah megah.

"Arti posisi tempat tidur ini adalah Anda salah satu orang-orang yang suka mengikuti arus, mudah bergaul, mudah percaya, dan petualang alami. Cenderung menarik banyak peluang ke arah Anda," ujar Theresa. 

Meski begitu, ini adalah posisi terbaik tempat tidur. Theresa menambahkan mereka yang cukup beruntung memiliki tempat tidur mengapung harus memastikan tidak mengabaikan pentingnya kesabaran, dedikasi, juga komitmen yang dapat memberikan kepuasan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Arti Posisi Tempat Tidur yang Menunjukkan Kepribadian Anda", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2023/09/12/071900276/6-arti-posisi-tempat-tidur-yang-menunjukkan-kepribadian-anda?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm