Kapolda Bangka Belitung, Irjen Pol Yan Sultra, bersama jajaranya saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) atau peninjauan langsung stabilitas harga dan komoditas sembako, di Pasar Kota Pangkalpinang, Rabu (20/9/2023) pagi.
Kapolda Bangka Belitung, Irjen Pol Yan Sultra, bersama jajaranya saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) atau peninjauan langsung stabilitas harga dan komoditas sembako, di Pasar Kota Pangkalpinang, Rabu (20/9/2023) pagi. ( Bangkapos.com/Riki Pratama )

Kapolda Bangka Belitung Sidak Pasar di Pangkalpinang Saat Harga Beras Naik

20 September 2023 15:29 WIB

Di Kabupaten Bangka Tengah, kenaikan harga itu terjadi secara berangsur-angsur hingga saat ini tembus di harga Rp16.000 per kilogram.

Kenaikan ini membuat masyarakat memilih untuk tidak membeli beras dalam jumlah banyak terlebih dahulu.

Seperti yang diungkapkan Eliyani (47), seorang ibu rumah tangga yang mengaku akhir-akhir ini dia belum lagi membeli beras karungan.

“Sekarang ini belinya (beras-red) paling sekilo dua kilo lah. Kalau beli yang sekarung 5 kilo atau 10, kayaknya agak berat. Soalnya kalau ke pasar kan kita mau beli bahan-bahan yang lain juga,” ucap Eli, Senin (18/9/2023).

Dikatakannya, kenaikan harga beras yang terjadi saat ini sudah berlangsung cukup lama dan lebih dari sebulan.

“Awal-awalnya itu naik (harga beras-red) Rp14 ribu, terus jadi Rp15.000 dan sekarang jadi Rp16. 000 per kilogram,” ungkap Eli, Senin (18/9/2023).

Sementara Wawan, pedagang sembako di Pasar Modern Koba, Bangka Tengah juga mengeluhkan hal serupa.

Menurutnya, kenaikan harga beras ini sudah terjadi sekitar kurang lebih dua bulan terakhir.

“Normalnya itu harganya Rp12.000 atau Rp13.000 per kilogram, sekarang ini udah sampai Rp16 000 per kilogram kita jualnya,” kata Wawan.

Diakuinya kenaikan harga beras kali ini adalah yang paling tinggi sejauh ini.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm